Ahad 28 Jan 2024 22:04 WIB

Mengenal Swamening, Kuliner Khas Papua dari Daun Singkong

Di daerah asalnya, swamening dimasak di atas tembikar tanah liat.

Petani memanen sayuran daun singkong.
Foto: ANTARA/Siswowidodo
Petani memanen sayuran daun singkong.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Papua memiliki beberapa kuliner khas yang menarik untuk dicoba. Jika selama ini banyak orang mengenal papeda, masakan khas Papua dengan bahan dasar sagu, kali ini ada swamening dengan bahan dasar sayur-sayuran.

 

Baca Juga

Di daerah asalnya, swamening dimasak di atas tembikar tanah liat, dengan menggunakan alas daun pisang. Namun, koki selebritas Ragil Imam Wibowo mendemonstrasikan cara membuat swamening dengan alat masak lebih modern, yaitu teflon.

 

"Makanan Papua ini beda dari yang lainnya karena ini mempunyai level cita rasa yang berbeda," kata Ragil saat ditemui di Jakarta beberapa waktu lalu.

 

Bahan utama yang digunakan yaitu daun singkong atau daun ubi. Selain itu, ada parutan kelapa, sagu, dan wortel. Ragil menambahkan bahan lainnya agar lebih akrab di lidah masyarakat urban, yaitu daun bawang, bawang merah, dan bawang putih.

 

Cara membuatnya cukup sederhana dan mudah. Bahan wortel, sagu, parutan kelapa dan daun bawang serta bawang merah dan putih tersebut dicampur rata dalam sebuah wadah dan ditambahkan garam sebagai perasa sesuai selera.

Setelah bahan tercampur...

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement