Ahad 11 Feb 2024 08:14 WIB

Hadapi Pemilu, Ratusan Personel Siap Amankan Kota Cirebon 

Seluruh personil dibagi ke beberapa jenis TPS, ada kategori kurang rawan, rawan.

Rep: Lilis Sri Handayani/ Red: Arie Lukihardianti
Apel siaga Pemilu 2024 (Ilustrasi)
Foto: Edi Yusuf/Republika
Apel siaga Pemilu 2024 (Ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, CIREBON----Pemkot Cirebon menggelar apel siaga dalam rangka persiapan pemilu serentak tahun 2024, di halaman Balai Kota Cirebon, Sabtu (10/2/2024). Ratusan personil keamanan, baik polisi maupun TNI, siap mengamankan jalannya pesta demokrasi itu di Kota Cirebon.

Kapolres Cirebon Kota, AKBP M Rano Hadiyanto mengatakan, untuk pelaksanaan pemilu nanti, Polres Cirebon Kota sudah menyiapkan 270 personil. ‘’Ditambah dengan satgas, total 520 personil. Seluruh personil dibagi ke beberapa jenis TPS, ada kategori kurang rawan, rawan, dan sangat rawan,’’ ujarnya.

Baca Juga

Sementara itu, Dandim 0614/Kota Cirebon, Letkol Inf Robil Syaifullah mengungkapkan, pihaknya sudah menyiapkan 100 personil untuk siaga selama pelaksanaan pemilu. ‘’Kami siapkan untuk pengamanan TPS dan patroli untuk pencegahan hal-hal yang tidak diinginkan,’’ katanya.

Dalam apel siaga yang dipimpin oleh Pj Wali Kota Cirebon, Agus Mulyadi itu, diikuti oleh unsur Forkopimda, KPU, Bawaslu, TNI, Polri, Satpol PP Kota Cirebon dan unsur terkait lainnya. Agus pun, menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran Pemda Kota Cirebon dan stakeholder terkait yang sudah berkontribusi serta memastikan kelancaran pelaksanaan pemilu nanti.

‘’Kami apresiasi setinggi-tingginya kepada TNI/Polri, KPU, Bawaslu yang sudah bersinergi selama menjalani seluruh tahapan pemilu,’’ katanya.

Sejalan dengan program yang digulirkan oleh Pemerintah Provinsi Jawa Barat, yaitu "Jabar Anteng", Agus pun mengajak seluruh elemen di Kota Cirebon untuk bersama-sama mewujudkan situasi yang aman, netral, dan tenang selama pelaksanaan Pemilu 2024.

‘’Semoga, apel ini ini menjadi gambaran atas kesiapan kita semua untuk terlibat aktif menyukseskan penyelenggaraan hajat nasional ini, sesuai dengan peran dan kapasitas kita masing-masing,’’ katanya.

Pada kesempatan apel tersebut, Agus juga mengajak untuk bersinergi dan berkoordinasi terkait pelaksanaan masa tenang Pemilu. Pada saat memasuki masa tenang, unsur terkait dan peserta pemilu harus dapat memastikan bahwa APK (Alat Peraga Kampanye) telah ditertibkan dan dibersihkan.

‘’Semata-mata untuk memastikan bahwa masa tenang Pemilu 2024 betul-betul terlaksana sebagaimana mestinya,’’ katanya. 

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement