Senin 12 Feb 2024 13:59 WIB

Tips ke TPS Bagi Pemula: Jangan Lupa Cek Surat Suara Sebelum Masuk Ke Bilik

Gunakan paku untuk mencoblos dan lakukan satu kali saja.

Rep: Rahma Sulistya/ Red: Friska Yolandha
Cinta Laura mengecek surat suara saat pencoblosan di New York, Ahad (11/2/2024).
Foto: Tangkapan layar
Cinta Laura mengecek surat suara saat pencoblosan di New York, Ahad (11/2/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Artis Cinta Laura sudah lebih dulu mencoblos kemarin, Ahad (11/2/2024), di Amerika Serikat. Cinta mencontohkan pula cara menjalani Pemilu dengan benar.

Hal pertama yang harus dilakukan adalah mengecek surat suara sebelum masuk ke bilik. “Nanti tanggal 14 Februari, pas mau nyoblos sebelum ke bilik suara, periksa dan pastikan dulu surat suaranya belum ada yang dicoblos ya. Periksanya di luar bilik suara seperti yang dilakukan Cinta Laura ini, biar ada saksi,” kata akun @palingteguh di X, Senin (12/2/2024).

Baca Juga

Ia menyarankan untuk jangan memeriksanya setelah di bilik suara, karena dikhawatirkan panitia ada yang tidak percaya dan menganggap kita sudah mencoblos surat suara tersebut. Jadi pastikan untuk mengecek surat suara dengan membuka lebar surat suaranya di depan petugas.

Berikut langkah-langkah yang disebutkan oleh akun tersebut, agar suara kita sah ketika Pemilu 14 Februari 2024 nanti.

  • Jika terburu-buru karena antre, dan pertama kali buka surat suaranya di bilik lalu ada kerusakan, maka ‘boleh’ minta ganti surat hanya satu kali kesempatan saja. 
  • Jika surat sudah diganti dengan yang baru, sebaiknya periksa di luar bilik suara untuk mengantisipasi ada kerusakan lagi atau sudah tercoblos. Dan hati-hati buka lipatan suaranya, agar tidak sobek. Karena surat yang kedua sudah tidak bisa minta ganti.
  • Utamakan untuk mengecek surat suara capres dan cawapres, karena kalau caleg agak sulit karena lebar.

“Bukan lebay, ini bentuk antisipasi aja. Setelah melihat banyak berbagai kecurangan, masa kami tidak boleh antisipasi. Kita berhak cek surat suara, di dalam maupun di luar bilik suara kok,” ucap dia lagi.

Banyak warganet yang juga menyarankan jika mendapat surat suara yang sudah tercoblos, maka langsung dirobek saja agar tidak masuk ke hitungan.

Sementara itu musisi Kunto Aji juga mengingatkan untuk coblos menggunakan paku, jangan sampai kepikiran untuk memakai alat lain karena bisa dianggap tidak sah. “Jadi kalau bisa coblos pakai paku pun sekali aja, nggak usah diputer-puter,” ucap Kunto lewat Instagram Story miliknya.

Selain itu, dalam aturan resmi yang dikeluarkan Komisi Pemilihan Umum (KPU), melarang untuk membawa ponsel atau kamera ke dalam bilik. Jadi, selamat memilih di 14 Februari 2024 ya.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement