Kamis 29 Feb 2024 19:38 WIB

Baca Surat Al Waqiah Jika Ingin Dijauhkan dari Kemiskinan, Begini Penjelasannya

Surat Al Waqiah mempunyai sejumlah keutamaan

Rep: Rahmat Fajar / Red: Nashih Nashrullah
Surat Al Waqiah. Surat Al Waqiah mempunyai sejumlah keutamaan
Foto: Harian Republika/ Muhyiddin
Surat Al Waqiah. Surat Al Waqiah mempunyai sejumlah keutamaan

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Ada surat tertentu dalam Alquran yang dipakai sebagai amalan memperlancar rezeki. Salah satunya adalah surat al-Waqiah. Surat ini terdiri dari 96 ayat dan terdapat pada juz ke-27.

Banyak ulama menyarankan agar rutin membaca al-Waqiah agar rezekinya dilancarkan Allah SWT. Dan anjuran tersebut bukan tanpa dasar. Al-Waqiah mempunyai khasiat yang dahsyat.

Baca Juga

Ahli hadis, As-Samarqandi dalam bukunya "200 Motivasi Nabi & Kisah Inspiratif Pembangun Jiwa" menjelaskan bahwa Al-Waqiah merupakan salah satu amalan yang dapat menghindarkan seseorang dari kefakiran. Ibnu Mas'ud berkata bahwa Rasulullah SAW bersabda: 

مَنْ قَرَأَ سُورَةَ الْوَاقِعَةِ فِي كُلِّ لَيْلَةٍ لَمْ تُصِبْهُ فَاقَةٌ أَبَدًا