Ahad 24 Mar 2024 05:41 WIB

Peristiwa yang Mengiringi Kelahiran Nabi Isa dan Kejadian Luar Biasa di Masa Kecilnya

Isa bin Maryam telah ditampakkan bukti keterpilihannya sejak kecil

Rep: Fuji E Permana / Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi Nabi Isa. Isa bin Maryam telah ditampakkan bukti keterpilihannya sejak kecil
Foto: wikipedia
Ilustrasi Nabi Isa. Isa bin Maryam telah ditampakkan bukti keterpilihannya sejak kecil

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Kelahiran Isa putra Maryam alaihimassalam, diiringi dengan peristiwa-peristiwa ajaib. Kejadian luar biasa terjadi atas izin Allah SWT saat Isa yang kelak menjadi nabi dan rasul itu lahir di dunia. 

Terdapat sejumlah peristiwa yang mengiringi kelahiran Isa putra Maryam dan kejadian-kejadian luar biasa sebelum diangkat menjadi seorang nabi dan rasul (irhas).

Baca Juga

Berikut ini beberapa di antaranya sebagaimana dilansir dari buku Kisah Para Nabi dan Rasul yang ditulis Al-Hafizh Ibnu Katsir, ditahqiq Abu Fida Ahmad bin Badruddin dan diterjemahkan Abu Hudzaifah, diterbitkan Pustaka As-Sunnah, 2007:

Pertama, salah seorang tabi'in dan ahli dalam bidang sejarah, Wahb bin Munabbih mengisahkan bahwa patung-patung di belahan bumi bagian barat dan timur saling berjatuhan dan setan merasa bingung karenanya. Maka Iblis memberitahukan kepada mereka perihal kelahiran Nabi Isa alahissalam.

Setan menemukan Nabi Isa berada dalam pangkuan ibunya dan para malaikat berada di sekelilingnya. Kemudian muncul bintang yang besar di langit, sehingga raja Persia merasa bingung melihatnya. 

Raja Persia bertanya kepada para dukun tentang hal tersebut. Para dukun menjawab, "Bintang yang besar ini karena telah lahir seorang bayi yang agung di muka bumi."

Lalu sang raja mengutus para utusannya membawa hadiah yang akan diberikan kepada Nabi Isa berupa emas, sayur-sayuran dan susu. Ketika utusan tersebut tiba di Syam, maka raja Syam bertanya kepada mereka apa yang mereka bawa. 

Mereka menyebutkan isi hadiah tersebut. Kemudian ia bertanya tentang apa yang terjadi pada waktu itu. Ternyata telah lahir Nabi Isa putra Maryam di Baitul Maqdis.

Kedua, Nabi Isa menjadi terkenal setelah ia mampu berbicara ketika masih dalam ayunan (masih balita). Kemudian raja Syam mengutus utusan tersebut dengan disertai orang yang mengetahuinya guna membunuh Nabi Isa setelah utusan tersebut pergi.

Ketika utusan tersebut tiba dihadapan Maryam, maka mereka menyerahkan hadiah dan kembali sambil berkata, "Sesungguhnya utusan raja Syam datang untuk membunuh anakmu."

Kemudian Maryam membawa anaknya (Nabi Isa) ke Mesir. Maryam tinggal di Mesir hingga Nabi Isa berumur 12 tahun. Di masa kecilnya telah tampak berbagai irhas dan mukjizat pada diri Nabi Isa.

Ketiga, dikisahkan, ada seorang pedagang dan rumahnya sering digunakan sebagai persinggahan oleh orang-orang. 

Suatu hari ia kehilangan harta di dalam rumahnya. Rumahnya hanya dihuni orang-orang fakir, orang-orang yang lemah dan orang-orang yang sangat membutuhkan bantuan.

Pedagang itu tidak tahu siapa yang mengambil hartanya. Lalu ia menemui Maryam, karena atas kehilangan tersebut menjadi sangat memberatkan bagi orang-orang dan si pemilik rumah tersebut.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement