Sabtu 04 May 2024 17:49 WIB

Masya Allah, Cacing Tanah Pun Bertasbih kepada Allah dan Bershalawat untuk Rasulullah

Semua makhluk yang ada di langit dan di bumi bertasbih kepada Allah.

Rep: sajada.id/ Red: Partner
.
Foto: network /sajada.id
.

Ilustrasi; cacing tanah pun bertasbih dan memuji Allah SWT. Sumber: (Republika)
Ilustrasi; cacing tanah pun bertasbih dan memuji Allah SWT. Sumber: (Republika)

Masya Allah, Cacing Tanah Pun Bertasbih kepada Allah dan Bershalawat untuk Rasulullah

Oleh Syahruddin El Fikri

SAJADA.ID—Sahabat yang dirahmati Allah SWT. Di dalam Al-Quran banyak sekali ayat-ayat atau firman Allah yang menjelaskan tentang kalimat tasbih serta seluruh makhluk Allah yang bertasbih dan memuji-Nya. Salah satunya dalam ayat berikut:

أَلَمْ تَرَ أَنَّ اللَّهَ يُسَبِّحُ لَهُ مَنْ فِي السَّمَاوَاتِ وَالْأَرْضِ وَالطَّيْرُ صَافَّاتٍ ۖ كُلٌّ قَدْ عَلِمَ صَلَاتَهُ وَتَسْبِيحَهُ ۗ وَاللَّهُ عَلِيمٌ بِمَا يَفْعَلُونَ

"Tidaklah kamu tahu bahwasanya Allah: kepada-Nya bertasbih apa yang di langit dan di bumi dan (juga) burung dengan mengembangkan sayapnya. Masing-masing telah mengetahui (cara) ibadah dan tasbihnya, dan Allah Maha Mengetahui apa yang mereka kerjakan." (QS. An-Nuur: 41)