Selasa 18 Jun 2024 13:19 WIB

Akio Toyoda Bertahan di Kursi Chairman Toyota Meskipun Ada Skandal

Para pemegang saham ritel menanggap Toyota perusahaan terbaik.

Red: Firkah fansuri
Para pemimpin Toyota, termasuk Chairman Akio Toyoda, bertemu dengan eksekutif puncak CP Group dan SCG di Bangkok pada 19 Desember 2023.
Foto: Nikkei Asia
Para pemimpin Toyota, termasuk Chairman Akio Toyoda, bertemu dengan eksekutif puncak CP Group dan SCG di Bangkok pada 19 Desember 2023.

REPUBLIKA.CO.ID,TOYOTA CITY – Chariman Toyota Akio Toyoda dan sembilan anggota dewan pembuat mobil lainnya dipilih kembali pada rapat umum tahunan pada hari Selasa (18/6/2024). Pemegang saham mengabaikan kekhawatiran tentang skandal tata kelola dan uji sertifikasi.

Dua penasihat proksi terkemuka telah merekomendasikan agar Toyoda tidak terpilih kembali. Namun pengangkatannya kembali sudah diperkirakan secara luas mengingat kepemilikan saham di produsen mobil tersebut dimiliki oleh perusahaan grup Toyota lainnya, rekor hasil bisnis, dan popularitasnya di kalangan investor ritel Jepang.

Baca Juga

Meskipun demikian, penurunan besar dalam dukungan pemegang saham terhadap Toyoda tidak hanya akan memalukan tetapi juga dapat memacu tindakan lebih lanjut terhadap reformasi perusahaan tersebut.

Para analis menyebut percepatan upaya untuk mengurangi kepemilikan saham silang sebagai salah satu kemungkinan hasil.