Rabu 26 Jun 2024 16:07 WIB

Nabi Sudah Prediksi Populasi Muslim Jadi yang Terbesar, Bagaimana Kualitasnya?

Berbagai penelitian memprediksi jumlah umat Islam semakin banyak di dunia.

Rep: Fuji EP/ Red: A.Syalaby Ichsan
ILUSTRASI Rasulullah SAW.
Foto: dok publicdomainpictures
ILUSTRASI Rasulullah SAW.

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA — Berbagai penelitian memprediksi jumlah umat Islam semakin banyak di dunia. Jumlah umat Islam di Eropa dan Amerika Serikat (AS) juga terus bertambah jumlahnya, padahal awalnya umat Islam sangat minoritas di Benua Eropa dan Amerika.

Dalam hadits, Nabi Muhammad Shallallahu Alaihi Wa Sallam dikatakan bahwa umat Islam jumlahnya banyak tapi bagai buih dari air.

Baca Juga

حَدَّثَنَا عَبْدُ الرَّحْمَنِ بْنُ إِبْرَاهِيمَ الدِّمَشْقِيُّ حَدَّثَنَا بِشْرُ بْنُ بَكْرٍ حَدَّثَنَا ابْنُ جَابِرٍ حَدَّثَنِي أَبُو عَبْدِ السَّلَامِ عَنْ ثَوْبَانَ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يُوشِكُ الْأُمَمُ أَنْ تَدَاعَى عَلَيْكُمْ كَمَا تَدَاعَى الْأَكَلَةُ إِلَى قَصْعَتِهَا فَقَالَ قَائِلٌ وَمِنْ قِلَّةٍ نَحْنُ يَوْمَئِذٍ قَالَ بَلْ أَنْتُمْ يَوْمَئِذٍ كَثِيرٌ وَلَكِنَّكُمْ غُثَاءٌ كَغُثَاءِ السَّيْلِ وَلَيَنْزَعَنَّ اللَّهُ مِنْ صُدُورِ عَدُوِّكُمْ الْمَهَابَةَ مِنْكُمْ وَلَيَقْذِفَنَّ اللَّهُ فِي قُلُوبِكُمْ الْوَهْنَ فَقَالَ قَائِلٌ يَا رَسُولَ اللَّهِ وَمَا الْوَهْنُ قَالَ حُبُّ الدُّنْيَا وَكَرَاهِيَةُ الْمَوْتِ

Dari Tsauban ia berkata, "Rasulullah SAW bersabda, "Hampir-hampir bangsa-bangsa memperebutkan kalian (umat Islam), layaknya memperebutkan makanan yang berada di mangkuk."

photo
Umat Islam berdoa seusai menunaikan shalat Idul Adha 1445 Hijriah secara berjamaah di Jalan Jatinegara Barat dan Jalan Matraman Raya, Jatinegara, Jakarta, Senin (17/6/2024). Umat Islam di Indonesia melaksanakan Shalat Idul Adha 1445 H mengikuti ketetapan pemerintah pada Senin (17/6/2024). - (undefined)

Seorang laki-laki berkata, "Apakah kami waktu itu berjumlah sedikit?"

Rasulullah SAW menjawab, "Bahkan jumlah kalian pada waktu itu sangat banyak, namun kalian seperti buih di genangan air. Sungguh Allah akan mencabut rasa takut kepada kalian, dan akan menanamkan ke dalam hati kalian Al Wahn."

Seseorang lalu berkata, "Wahai Rasulullah, apa itu Al Wahn?"

Nabi Muhammad SAW menjawab, "Cinta dunia dan takut mati." (HR Imam Abu Dawud)

 

 

 

Cinta dunia dan takut mati.. 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement