Jumat 20 Sep 2024 13:11 WIB

Beijing: Hubungan China-Indonesia di Taraf Tertinggi di Era Kepemimpinan Xi Jinping-Jokowi

Selama dua tahun terakhir, Jokowi dan Xi saling bertemu setidaknya empat kali.

Red: Teguh Firmansyah
Jokowi enekankan peningkatan sejumlah kerja sama antara Indonesia dan Cina pada pertemuan bilateral bersama Presiden Xi Jinping di Hotel Jinniu, Chengdu, Kamis (27/7/2023).
Foto: AP
Jokowi enekankan peningkatan sejumlah kerja sama antara Indonesia dan Cina pada pertemuan bilateral bersama Presiden Xi Jinping di Hotel Jinniu, Chengdu, Kamis (27/7/2023).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kuasa Usaha ad-interim China untuk Indonesia Zhou Kan mengatakan hubungan bilateral China-Indonesia semakin kuat di bawah kepemimpinan Presiden China Xi Jinping dan Presiden RI Joko Widodo berkat sikap saling percaya yang tumbuh antara kedua negara.

“Di bawah kepemimpinan strategis Presiden kita masing-masing, hubungan China dan Indonesia berada pada taraf tertinggi dan pada masa terbaiknya sepanjang sejarah,” ucap Zhou dalam sambutannya pada perayaan Hari Nasional ke-75 China di Jakarta, Kamis (19/9) malam.

Baca Juga

Selama dua tahun terakhir, menurut dia, Jokowi dan Xi saling bertemu setidaknya empat kali. Kedua pemimpin juga telah menyepakati arah pembangunan untuk kemajuan masa depan bersama.

Indonesia dan China, ucap Zhou, telah memanfaatkan Mekanisme Dialog dan Kerja Sama Tingkat Tinggi (HDCM) dan Komite Gabungan Kerja sama Bilateral (JCBC) secara efektif untuk memajukan kerja sama konkret di berbagai bidang.