Selasa 24 Sep 2024 12:36 WIB

MU Sambut FC Twente di Liga Europa, Mees Hilgers Uji Ketangguhan di Old Trafford

Mees Hilgers akan menjadi pilihan utama di posisi bek tengah Twente melawan MU.

Rep: Fitriyanto/ Red: Israr Itah
Bek Fc Twente Mees Hilgers
Foto: tangkapan layar Youtube FC Twente
Bek Fc Twente Mees Hilgers

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Manchester United (MU) akan memulai kiprah di Liga Europa 2024/2025 dengan pertandingan melawan tim Eredivisie FC Twente Enschede, di Old Trafford, Kamis (26/9/2024) dini hari WIB. Laga yang menjadi pertemuan pertama kedua tim ini akan menjadi ujian ketangguhan calon bek timnas Indonesia Mees Hilgers.

Mees yang berposisi sebagai bek tengah kanan akan menahan gempuran barisan penyerang tim asuhan Erik Ten Hag yang diisi oleh Joshua Zirkzee, Rasmus Hojlund, Marcus Rashford, Alejandro Garnacho, atau Amad Diallo.

Baca Juga

Mees bersama Eliano Reijnders adalah dua pemain naturalisasi terbaru Indonesia yang rencananya akan diambil sumpahnya sebagai WNI di Belanda. Keduanya diharapkan sudah bisa memperkuat timnas Indonesia dalam lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia melawan Bahrain pada (10/10/2024) dan China (15/10/2024).

Walaupun MU belum dalam performa terbaik mereka, tapi Setan Merah tetap akan jadi ujian tangguh bagi Mees, yang selama ini menjadi sosok andalan pelatih Joseph Oosting di lini belakang Twente.

MU hanya kalah satu kali dalam 24 pertandingan kandang terakhir mereka di Liga Europa. Setan Merah akan mengincar kesempatan untuk meraih kesuksesan di matchday pertama melawan Twente. Man United menjadi salah satu unggulan untuk meraih gelar juara kedua kalinya dalam sejarah mereka di Liga Europa, setelah kemenangan mereka pada musim 2016/2017.

Twente finis di posisi ketiga di klasemen Eredivisie musim lalu untuk pertama kalinya dalam satu dekade terakhir. Sejak saat itu mengumpulkan 11 poin dari enam pertandingan pembuka di divisi utama pada musim ini dan sementara menempati posisi empat klasemen. The Tukkers memenangkan dua laga terakhir melawan Heerenveen dan Almere City.

Joseph Oosting yang menjadi pelatih kepala Twente sejak Juli 2023, memenangkan 27 dari 48 pertandingan sebagai pelatih. Ia ditugaskan untuk mengakhiri tujuh pertandingan Twente tanpa kemenangan di Liga Europa. Bukan perkara mudah menang di Old Trafford pada Kamis dini hari nanti.

Tim asal Inggris jadi lawan berat the Tukkers selama ini. Twente hanya memenangkan satu dari 13 pertemuan sebelumnya di semua kompetisi, yakni kemenangan tipis 1-0 di kandang atas Fulham pada babak penyisihan grup Liga Europa 2011/2012.

Pemain cedera

Man United masih harus berjuang tanpa rekrutan musim panas, Leny Yoro (kaki). Sementara Luke Shaw (betis), Tyrell Malacia (lutut) dan Victor Lindelof (jari kaki) masih diragukan tampil, meskipun dua pemain terakhir telah kembali berlatih dengan tim utama.

Walaupun telah mencatatkan tiga clean sheet secara beruntun, Ten Hag mungkin akan mempertimbangkan untuk merombak lini pertahanannya. Harry Maguire akan menjadi pilihan untuk menggantikan Matthijs de Ligt atau Lisandro Martinez sebagai bek tengah. Adapun Manuel Ugarte atau Casemiro dapat menjadi starter di lini tengah dengan mengorbankan Kobbie Mainoo atau Christian Eriksen.

Marcus...

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement