Sabtu 28 Sep 2024 15:47 WIB

Kader KOKAM Pemuda Muhammadiyah Lolos Ajang Mr Olympia

Atlet binaraga asal Temanggung, Jateng, ini akan berlaga di Mr Olympia, AS.

Fani Fuadi, kader Kokam Pemuda Muhammadiyah asal Temanggung, Jawa Tengah.
Foto: dok Muhammadiyah Temanggung
Fani Fuadi, kader Kokam Pemuda Muhammadiyah asal Temanggung, Jawa Tengah.

REPUBLIKA.CO.ID, TEMANGGUNG -- Atlet binaraga, Fani Fuadi berhasil mencetak sejarah dengan lolos mengikuti kejuaraan bergengsi Mr Olympia di Las Vegas, Amerika Serikat (AS). Alhasil, warga Dusun Braman, Desa Jambon, Gemawang, Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, itu akan berlaga di ajang yang akan digelar pada 11-12 Oktober 2024 tersebut.

Menurut Fuadi, Mr Olympia adalah panggung tertinggi dalam dunia binaraga. Di sana, para binaragawan terbaik dari seluruh dunia akan unjuk gigi. Untuk mencapai Mr Olympia, ada tiga tahap yang harus dilalui, yakni Regional, Pro-Qualifier, dan Pro-Show Olympia.

Baca Juga

"Alhamdulillah, saya orang Indonesia pertama yang lolos di Mr Olympia setelah 60 tahun kejuaraan ini diadakan," kata dia kepada kantor berita Antara di Temanggung, Jateng, Jumat (27/9/2024).

Dilansir dari laman Muhammadiyah Temanggung, Sabtu (28/9/2024), Fani Fuadi juga merupakan seorang kader KOKAM Pemuda Muhammadiyah. Komando Kesiapsiagaan Angkatan Muda Muhammadiyah atau disingkat KOKAM adalah satuan program pembinaan di bawah Pemuda Muhammadiyah. Mereka yang terlibat di dalamnya diberi pembekalan dan pelatihan untuk bidang pelayanan bantuan kemanusiaan, kebencanaan, dan bela negara.

Fuadi mulai menggeluti olahraga binaraga sejak tahun 2014. Ia pun sudah menorehkan beberapa prestasi, termasuk medali emas di Muscle Mania Asia dan kejuaraan Asia Tenggara. Dirinya juga bersinar di Batam Asia Championship tiga kali berturut-turut dan Mr Indonesia dua kali berturut-turut.

Ia mengatakan, persiapan selama enam bulan dilakukannya dengan dukungan pelatih dari Amerika Serikat. Sang pelatih tak hanya mengatur porsi latihan, tetapi juga asupan makanan.

"Nanti di Mr Olympia saya akan bersaing dengan 60 atlet yang merupakan perwakilan dari berbagai negara. Target bisa masuk ke 20 besar itu sudah bagus sekali," ucapnya.

Sebab, menurut Fuadi, atlet binaraga dari luar negeri umumnya memiliki berat 100 kg dan didukung dengan tinggi badan. Adapun rata-rata orang Indonesia berdasarkan tinggi badannya untuk mencapai berat badan 100 kg sangat sulit.

"Tetapi, saya optimistis bisa meraih target itu," katanya menegaskan.

Penjabat Bupati Temanggung Hary Agung Prabowo mengapresiasi prestasi Fuadi karena mendapatkan freecard untuk ikut berlomba di Mr Olympia. "Semoga pertandingannya sukses dan lancar sehingga bisa mengharumkan nama Temanggung dan juga Indonesia," katanya.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Terkait
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement