Selasa 15 Apr 2025 06:10 WIB

Bank Jateng Salurkan KUR Rp 7 Triliun

Bank Jateng targetkan penyaluran KUR Rp 8 triliun dalam setahun.

Kantor Bank Jateng di Kota Semarang, Jawa Tengah (ilustrasi).
Foto: Dok Bank Jateng
Kantor Bank Jateng di Kota Semarang, Jawa Tengah (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, KUDUS -- Bank Jateng hingga April 2025 telah menyalurkan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Rp 7 triliun. Perseroan optimistis rencana penyaluran Rp 8 triliun selama satu tahun segera tercapai.

"Kami optimistis rencana penyaluran KUR selama setahun bisa tercapai. Bahkan, Bank Jateng dinobatkan sebagai penyalur KUR terbesar kategori BPD (bank pembangunan daerah) di Indonesia," kata Pelaksana tugas Direktur Utama Bank Jateng Irianto Harko Saputro di Kudus, Selasa (15/4/2025).

Baca Juga

Meskipun penyaluran KUR cukup tinggi, kata dia, tingkat rasio kredit bermasalah (non performing loan/NPL) untuk elemen usaha mikro kecil menengah (UMKM) tergolong rendah karena hanya 0,8 persen. 

Ia mengungkapkan bahwa pertumbuhan Bank Jateng saat ini tidak lagi berdasarkan kredit untuk membiayai consumer goods yang sebelumnya cukup besar.

"Sekarang berubah menjadi metamorfosis sesuai visi dan misi pemerintah daerah, ikut meningkatkan pendapatan daerah melalui pembiayaan KUR untuk membangkitkan UMKM (usaha mikro kecil dan menengah) untuk penyaluran KUR," katanya.

Pinjaman sesuai kebutuhan masyarakat dengan plafon pinjaman maksimal Rp 500 juta dengan suku bunga pinjaman cukup murah, yakni 6 persen.

Sedangkan penyaluran KUR di Bank Jateng Kudus saat ini mencapai Rp 12 miliar dengan penyaluran untuk kredit mikro per bulan bisa mencapai Rp 1 miliar.

"Pinjaman kurang dari Rp 100 juta, bisa diberikan pinjaman tanpa agunan. Namun kami tetap menerapkan prinsip kehati-hatian dalam menyalurkan kreditnya," ujarnya.

Bupati Kudus Sam'ani Intakoris berharap penyaluran KUR benar-benar bisa membantu menumbuhkan pelaku UMKM.

Apalagi, kata dia, tingkat pengembalian kreditnya juga cukup bagus yang dibuktikan dengan tingkat NPL yang cukup rendah.

"Pemkab Kudus juga sangat mendukung pengembangan UMKM dengan berbagai program yang nantinya digulirkan," ujarnya. 

Ia berharap Bank Jateng juga bisa meluncurkan kartu e-money sebagai dukungan terhadap pemintah daerah setempat yang sedang gencar melaksanakan program digitalisasi di semua retribusi. 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

The Best Mobile Banking

1 of 2
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement