Ahad 11 Sep 2016 22:22 WIB

Berbarengan Hadirnya iOS 10, Truecaller Ditingkatkan

Rep: MGROL73/ Red: Winda Destiana Putri
Truecaller
Foto: Ubergizmo
Truecaller

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Truecaller mengumumkan pembaharuan fitur aplikasinya untuk iOS 10. Dengan adanya fitur CallKit, Truecaller semakin menjalankan fungsinya lebih baik pada sistem operasi anyar milik Apple, iOS 10.

Di iOS 10, Truecaller akan dengan mudah mengidentifikasi panggilan masuk dari nomor yang tak dikenal, ataupun dari nomor penting. Para pengguna aplikasi Truecaller juga dapat secara manual mendaftarkan nomor untuk diblokir, agar panggilan masuk dari nomor tersebut dapat secara otomatis terblokir dan tak ada panggilan dari nomor tersebut.

Meskipun telah ditingkatkan, versi iOS dari aplikasi tersebut tidak tersedia untuk Android, sehingga jika panggilan masuk kedalam gawai Android, akan tetap menunjukkan nomor panggilan dari siapapun.

Jika dibandingkan dengan versi sebelumnya, aplikasi Truecaller yang telah diperbarui memiliki kegunaan yang lebih tinggi untuk para pengguna iOS yang sering menerima panggilan spam, demikian GSM Arena, Ahad (11/9).

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement