Rabu 30 Nov 2016 13:44 WIB

LG Berencana Luncurkan Jam Tangan Pintar

Rep: Nora Azizah/ Red: Winda Destiana Putri
LG akan meluncurkan arloji pintar tahun depan.
Foto: Digitaltrends
LG akan meluncurkan arloji pintar tahun depan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ingin punya smartwatch tahun depan? Cocok sekali dengan rencana LG yang akan merilis jam tangan pintar pada 2017 mendatang.

Dilansir melalui Ubergizmo jam tangan pintar besutan LG tersebut bisa dipastikan hadir tahun depan. Bahkan perusahaan asal Korea tersebut sudah membuat beberapa inovasi terkait teknologi Internet of Things (IoT).

Sebelumnya LG sudah memberikan 'bocoran' mengenai jam tangan pintar buatannya beberapa waktu lalu. Namun LG mengambil momen yang pas untuk memperkenalkan lini produk terbarunya tersebut. Beberapa sumber menyebutkan, smartwatch akan diboyong pada ajang Global Consumer Electornics and Consumer Trade Show (CES) 2017 atau Mobile World Congress (MWC).

Kabarnya, ada beberapa tipe yang akan dirilis. Di antaranya LG Watch Style, LG Watch Force, LG Watch Pro, LG Watch Sole, dan LG Watch Pay. Kelima nama tersebut memang terdengar sebagai produk yang kompeten. Namun pads produk LG Watch Pay berkesan, jam tangan tersebut akan digunakan sebagai alat pembayaran. Tetapi belum bisa dipastikan mengenai smartwatch payment tersebut.

Meski sudah beredar beberapa nama, LG belum menyampaikannya secara resmi. Hal tersebut berkaitan dengan properti intelektual. LG memang terkenal sebagai perusahaan yang menyimpan kuat aset intelektualnya dari publik. Hal tersebut membuat perusahaan sering kali merilis produk di luar dugaan publik. Tertarik dengan smartwatch LG? Kita tunggu saja kabarnya tahun depan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement