Selasa 13 Mar 2012 19:07 WIB

Xperia Sola: Smartphone Bernavigasi Floating Touch

Xperia Sola
Xperia Sola

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Sony Mobile meluncurkan keluarga baru Xperia yang diberi nama Sola. Produk terbaru Sony ini dibekali dengan navigasi terbaru, floating touch.

Dengan floating touch, pengguna tak perlu menyentuh untuk mengaktifkan aplikasi atau fitur. Melainkan cukup dengan mendekatkan jari lalu mengarahkan ikon aplikasi atau fitur dimaksud.

Sebagaimana smartphone terkini yang ada di pasaran, Sony juga menyertakan near field communication (NFC) yang disinergikan dengan SmarTag. Aplikasi ini menawarkan pengalaman baru ketika akan mengganti seting dan aplikasi. Sola memiliki dua smartTag.

Dengan mengaktifkan NFC di SmartTag, akan tampil profile prekonfigurasi. Profil ini bisa dipersonalisasikan sesuai kebutuhan berdasarkan perintah. Tersedia sekitar 10 perintah untuk fitur ini.

Menggunakan smartTag, bisa diseting untuk mengaktifkan wifi, membuka laman google news atau aplikasi cuaca saat berada di ruang tamu. SmarTag yang lain bisa diseting saat ponsel ada di kamar tidur, ia bisa diseting untuk mengaktifkan alarm dan silent mode.

Ponsel ini bekerja dengan sisem operasi Android 2.3 Gingerbread. Sony menawarkan up grade ke Android 4.0 Ice Cream Sandwich bilamana telah tersedia. Otak Sola digawangi prosesor dual core 1 Ghz.

Sebagaimana smartphone Xperia, Sony masih mengandalkan Mobile BRAVIA Engine untuk Sola yang memiliki display berdiameter 3.7 inci. Untuk Audioa ada xLOUD dan 3D surround yang diklaim mampu menghadirkan suara yang keras namun renyah.

Sola memiliki kamera 5 mega piksel yang kaya dengan fitur pengolah foto. Kamera auto fokus dengan flash terintegrasi bisa digunakan untuk merekam video 16x digital zoom dengan format 720p. Aplikasi pengolah foto yang tersedia antara lain 2D dan 3D Sweep Panorama,Face detection, Geotagging ,Red-eye reduction ,Self-timer Send to web dan Smile detection.

Spesifikasi

Size: 116 x 59 x 9.9 mm

Weight: 107 grams

1 GHz STE U8500 dual-core processor

Google Android™ 2.3 (Gingerbread), upgradeable to Android 4.0 (Ice Cream Sandwich)

Networks

   Quad EDGE/GSM/GPRS 850, 900, 1800

   W-CDMA Band I, II, V and VIII

Display

  3.7” Reality Display with Mobile BRAVIA® Engine

  854 x 480 pixels

  16,000,000 colour TFT

  Scratch-resistant glass

Memory 8 GB internal storage (up to 5 GB user-accessible memory) microSD™ memory card slot (supporting up to 32GB)

Battery life

    Talk time GSM: Up to 6 hrs*

    Standby time GSM: Up to 470 hrs*

    Talk time UMTS: Up to 5 hrs*

    Standby time UMTS: Up to 475 hrs*

    Music listening time: Up to 40 hrs

    Video playback time: Up to 6 hrs

Battery: 1320 mAh (built-in) typical, 1265 mAh minimum

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement