Rabu 02 May 2012 21:46 WIB

Samsung Masih Merajai Pasar Smartphone

Samsung Galaxy Note
Samsung Galaxy Note

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Vendor asal Korea Selatan, Samsung, memimpin pasar ponsel pintar dunia pada kuartal pertama 2012, sementara veteran Nokia dan Apple menempati posisi kedua dan ketiga.

Pada kuartal pertama tahun ini, Samsung telah mengirimkan 42,2 juta unit ponsel pintar, naik 267 persen dibanding kuartal pertama 2011 yang sebesar 11,5 juta unit.

Dengan pengiriman jumlah itu, Samsung menguasai 29,1 persen pangsa pasar ponsel pintar dunia, diikuti Apple dengan 24,2 persen, dan Nokia 11,9 persen, demikian menurut data yang disampaikan perusahaan research IDC baru-baru ini.

Menurut IDC, pasar ponsel global kuartal pertama tahun ini menyusut 15 persen dibanding periode sama tahun lalu.

Kondisi itu dipicu jatuhnya penjualan ponsel fitur, meskipun pasar smartphone pada kuartal pertama 2012 tumbuh 42,5 persen, mengalahkan ekspektasi IDC.

Sementara produsen BlackBerry, Research in Motion hanya mampu mengirimkan 9,7 juta unit ponsel pintar dalam kuartal pertama tahun ini dan pengusaan pasarnya 6,7 persen saja.

Total pengiriman ponsel pintar pada kuartal pertama 2012 144,9 juta unit, naik dibanding periode sama 2011 yang hanya 101,7 juta unit.

Berikut lima vendor utama ponsel pintar dunia berikut jumlah pengiriman dan pangsa pasar mereka dalam kuartal pertama 2012:

Vendor, Pengiriman Q1 2012, Pangsa Pasar Q1 2012

1. Samsung   42,2 juta unit  29,1%

2. Apple     35,1 juta unit  24,2%

3. Nokia     11,9 juta unit   8,2%

4. RIM        9,7 juta unit   6,7%

5. HTC        6,9 juta unit   4,8%

6. Lainnya   39,1 juta unit  27,0%

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement