REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Perangkat tablet Windows 8 berbasiskan Intel pertama diperkirakan hadir di pasar retail pada November.
"Jadwal kami padat melihat apa yang ingin dicapai Windows tidak sekedar sistem operasi baru tapi sistem operasi yang dapat dioperasikan pada empat aristektur," kata sumber resmi Windows seperti dikutip Brooke Crothers dari CNET.
Sumber tersebut mengatakan lebih dari 50 persen dari belasan desain merupakan perangkat hybrid atau kombinasi tablet dengan laptop ber-keyboard fisik.
Semua perangkat tablet berbasis intel baru itu, menurut sumber tersebut, akan menggunakan sirkuit terpadu (chip) Atom Clover Trail yang merupakan chip Atom dengan inti ganda (dual-core) 32 nanometer.
"Windows 8, sebagaimana Windows 7, yang dioperasikan dengan chip dari Intel dan Advanced Micro Devices (AMD) akan dapat mengoperasikan sistem sebelumnya yang disebut aplikasi 'warisan'," tulis Crothers.
Crothers, dalam informasinya, tidak menyebutkan secara rinci apakah perangkat tablet yang hadir sekitar November itu ditujukan untuk pasar Amerika Serikat saja atau pasar global.