REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mungkin agak lucu jika membicarakan tentang iPhone 7 ketika iPhone 6s dan 6s Plus akan rilis sebentar lagi. Namun rumor yang satu ini cukup menggelitik. Konon iPhone 7 kini memiliki kemampuan untuk menolak air meresap pada tubuh ponsel.
Rumor dari Cina mengatakan iPhone 7 ini akan lebih kuat daripada iPhone 6s dan iPhone 6s Plus yang memiliki kemampuan juga dapat direndam air dalam waktu 60 menit. Rumor mengatakan iPhone 7 ini memiliki seri 7 ribu alumunium. Di mana Seri 7 ribu alumunium ini biasanya hanya digunakan oleh industri kedirgantaraan.
Dilansir dari Phonearena Senin (28/9), iPhone 7 akan hadir dengan bahan yang super kuat dan dilengkapi dengan meterial khusus untuk mencegah benturan padat yang mampu merusak tubuh Apple maupun cairan yang meresap dan dapat merusak komponen di dalamnya.
Informasi tambahan, iPhone 7 juga akan menawarkan kemampuan SIM ganda namun dengan jumlah produksi yang terbatas. Berapa jumlah produksinya masih belum mendapatkan tanggapan dari Apple sendiri. Begitu juga dengan rumor bahan super kuat yang dibawa oleh iPhone 7, Apple belum mengumumkan sertifikasi IP tersebut.
Sedangkan platform lain yang lebih dulu mampu membawa ponsel pintar mereka terlindung dari air, seperti Soni Xpeia Z5, Samsung Galaxy S6 Active, dan Motorola Moto G.