Kamis 26 Nov 2015 02:09 WIB

Cincin Bermotif Cupid Berusia 1.700 Tahun Ditemukan di Inggris

Rep: c36/ Red: Dwi Murdaningsih
cincin berusia 1.700 tahun ditemukan di Inggris.
Foto: Daily Mail
cincin berusia 1.700 tahun ditemukan di Inggris.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Detektor logam amatir di desa Tangley di Inggris menemukan sebuah cincin bergambar cupid berusia 1.700 tahun. Cincin ini ditemukan di kebun belakang sebuah rumah pedesaan di Inggris. Cincin bergambar dewa cinta tersebut diperkirakan berasal dari zaman Romawi Kuno.

Dilansir dari Dailymail, Kamis (26/11), cincin tersebut berbentuk bulat dengan mata cincin berupa batu onyx warna hitam dan batu nicolo biru. Cincin juga dilengkapi dengan hiasan ornamen manik-manik. Pada mata cincin terukir visualisasi cupid yang sedang bersandar di sebuah tiang pendek. Cincin ini diduga pernah dipakai seorang pria atau wanita dari zaman kekaisaran Romawi.

Saat ini, cincin disimpan di Museum Hampshire, Inggris. Dalam waktu dekat, cincin cupid ini akan dipamerkan Museum Andover, sebuah museum yang menyimpan benda-benda dari zaman logam di Inggris. Dalam mitologi Romawi, Cupid dikenal sebagai sosok pembawa busur dan anak panah serta obor. Wanita yang tertusuk panah Cupid akan segera jatuh cinta kepadanya. Menurut legenda, Cupid merupakan anak Dewi Venus, dewi cinta dan kecantikan dalam mitologi Romawi. Di berbagai negara, Cupid juga dikenal sebagai Eros.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement