Kamis 27 Dec 2018 10:00 WIB

Lorenzo Nilai MotoGP Lebih Sulit dari Formula 1

Lorenzo bermimpi bisa mengendarai mobil F1.

Rep: Mutia Ramadhani/ Red: Muhammad Hafil
Pebalap Ducati, Corse Jorge Lorenzo (depan)
Foto: EPA
Pebalap Ducati, Corse Jorge Lorenzo (depan)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Jorge Lorenzo beberapa waktu lalu hadir di pesta tahunan 'Sport and Talk from Hangar-7' di Servus TV. Acara ini menghadirkan sejumlah atlet dan pegiat olah raga dari berbagai bidang.

Selain dirinya, pembalap Formula 1, Max Verstappen turut hadir sebagai bintang tamu. Pada kesempatan tersebut Lorenzo sempat membandingkan balapan F1 dengan MotoGP.

Saat ini banyak pembalap mobil tertarik menjajal balapan motor, seperti Lewis Hamilton yang baru-baru ini mencoba Yamaha Superbike. Pembalap MotoGP seperti Marc Marquez, Dani Pedrosa, Valentino Rossi, bahkan Lorenzo sendiri berkesempatan mencoba mengendarai mobil jet. The X Fuera pernah mencoba menyetir W06 Oktober 2016 di Silverstone.

"Saya bermimpi bisa mengendarai mobil F1 lagi. Mobil balap adalah sesuatu yang berbeda dan saya ingin tahu apa yang bisa saya capai dalam waktu singkat saat mencobanya. Pada saat sama saya juga ingin bersenang-senang. Ini bukan tentang mencetak rekor sebab saya tahu tak mungkin mendadak menjadi juara dunia. Saya hanya ingin menikmati momen sepenuhnya," kata Lorenzo, dilansir dari Marca, Kamis (27/12).

Dua tahun lalu Lorenzo terkesan sekali dengan aerodinamika mobil-mobil balap F1. Dia bisa melaju dengan kecepatan penuh di tikungan-tikungan Silverstone, sementara jika kondisinya di MotoGP, pembalap hanya bisa menggunakan 30 persen gas.

"Sungguh menakjubkan. Saya pikir lebih mudah masuk ke Formula1 untuk kita (pembalap motor) dibanding pembalap mobil yang masuk ke balapan motor. Jika jatuh, pengendara mobil tetap duduk di kursi," katanya. 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement