Rabu 31 Jul 2019 16:26 WIB

Coco Gauff Ditekuk Petenis Kazakhstan di Negeri Sendiri

Kekalahan Gauff ini tak mengejutkan karena ia hanya berperingkat 146 dunia.

Red: Endro Yuwanto
Cori 'Coco' Gauff
Foto: EPA/NIC BOTHMA
Cori 'Coco' Gauff

REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON -- Petenis remaja idola baru Amerika Serikat (AS), Coco Gauff, menyerah di tangan petenis asal Kazakhstan Zarina Diyas 4-6, 2-6, Selasa (30/7) waktu AS, pada babak pertama Citi Open. Gauff mendapatkan undian utamanya dalam laga tunggal sejak kiprah mempesonanya pada Grand Slam Wimbledon lalu.

Dilansir Washington Time, setelah maju mundur pada set pertama, Gauff berpeluang membalikkan keadaan. Dia lalu memimpin 40-15 untuk menyamakan 3-3 pada set ini.

Tapi Diyas empat poin berturut-turut untuk balik menggebrak dan menang. Kesalahan ganda yang dilakukan Gauff membuat Diyas mencatat poin kemenangan pada set kedua. Setelah ini, Gauff tak bisa lagi menembus untuk menyerah 2-6.

Gauff mencetak lima ace, tapi juga menciptakan lima kesalahan ganda dalam laga di kandang sendiri. Jika melihat daftar peringkat WTA, maka kekalahan Gauff ini tidak mengejutkan karena remaja ini hanya berperingkat 146, sedangkan Diyas berperingkat 84 dunia. Tetapi, setelah penampilan cemerlangnya pada Wimbledon lalu, kekalahan Gauff ini cukup mengejutkan.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement