Selasa 10 Dec 2019 06:45 WIB

Keluarga Fan City Pelaku Rasialisme Dapat Ancaman Pembunuhan

Burke ditangkap setelah diduga melakukan tindakan rasisme terhadap pemain MU.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Endro Yuwanto
Ilustrasi aksi stop rasisme.
Foto: EPA/Brendan McCarthy
Ilustrasi aksi stop rasisme.

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Keluarga Anthony Burke telah menerima serangkaian ancaman pembunuhan. Burke ditangkap setelah diduga melakukan tindakan rasisme terhadap bintang Manchester United (MU) Fred dengan bertingkah seperti kera.

Keluarga Burke menerima ancaman kematian saat membantah tindakan rasis Burke di media sosial. Burke ditangkap dan masih diperiksa oleh polisi sejak kemarin. Mantan pasangan hidup Burke, Amy mengatakan, keluarganya menerima ancaman pembunuhan sejak adegan kontroversial menjadi viral.

“Ini mengerikan. Saya memiliki ancaman kematian dan anak-anak saya juga. Saya menangis," kata Amy dilansir dari Daily Star, Senin (9/12).

Amy merasa terkejut atas peristiwa rasisme yang dituduhkan pada Burke. Apalagi ada keluarga Burke yang keturunan ras kulit hitam. Ia tak habis pikir bahwa Burke bisa bertindak seperti itu. “Saya benar-benar terkejut. Ini tidak seperti dia. Keluarganya berkulit hitam," ungkap Amy.

Burke adalah seorang veteran angkatan darat yang bertugas di Irlandia Utara. Fan Manchester City itu telah diskors dari pekerjaannya sebagai manajer teknik sipil.

"Seorang pria berusia 41 tahun telah ditangkap karena dicurigai melakukan pelanggaran ketertiban umum yang diperburuk secara rasial dan tetap ditahan," tulis pernyataan resmi kepolisian Manchester.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement