Messi Dilaporkan akan Tinggalkan Barcelona Tahun Depan

Messi dan beberapa pemain dilaporkan tengah berseteru dengan pelatih Barcelona

Republika.
Bintang Barcelona Lionel Messi.
Rep: Rahmat Fajar Red: Muhammad Akbar

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA--Kapten Barcelona, Lionel Messi dilaporkan akan meninggalkan klub ketika kontraknya berakhir pada akhir musim sebagaimana laporan stasiun radio Cadena SER, dilansir dari Football Espana, Jumat (3/7).

Saat ini belum ada kemajuan mengenai pembicaraan perpanjangan kontrak antara pihak Messi dan klub. Laporan tersebut mengeklaim bahwa pemain Internasional Argentina itu memutuskan akan meninggalkan Camp Nou pada 2021.

Messi diklaim lelah atas permasalahan yang terjadi ruang ganti tim belakangan ini. Diario AS juga melaporkan hal yang sama tentang masa depan Messi.

Dalam beberapa pekan terakhir, Messi dan Barcelona sedang melakukan negoisasi. Namun, jika tak menemukan kesepakatan, laporan mengenai Messi akan hengkang musim depan lebih mendekati kenyataan.

Pemain 33 tahun itu masih memiliki kemampuan luar biasa di atas lapangan dan diyakini banyak klub papan atas Eropa tertarik menggunakan jasanya jika hengkang dari Barcelona. Manchester City sejak lama selalu dikait-kaitkan dengan Messi.

Jika Messi berlabuh ke Etihad Stadium, dia akan bereuni dengan mantan pelatihnya, Pep Guardiola. Pada masa kepemimpinan Guardiola di Barcelona, Messi tampil sangat apik. Messi seperti menemukan chemistry ketika bekerja sama dengan Guardiola.

Ruang ganti Barcelona dalam beberapa pekan terakhir sedang tak harmonis. Messi dan beberapa pemain dilaporkan tengah berseteru dengan pelatih Barcelona, Quique Setien. Mereka dikabarkan mulai tak percaya dengan Setien.

Situasi itu mengganggu Barcelona dalam perlombaan meraih gelar La Liga musim ini. Messi dan kawan-kawan kini tertinggal empat poin dari rival abadinya, Real Madrid di puncak klasemen.


BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler