Sering Tes Covid-19, Hilary Duff Alami Infeksi Mata

Hillary Duff memiliki mata yang terlihat aneh dan sakit.

wikimedia
Foto: Hillary Duff
Rep: Gumanti Awaliyah Red: Nora Azizah

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Untuk memastikan keamanan dan kesehatan di masa pandemi, banyak orang termasuk Hilary Duff kerap melakukan tes Covid-19 secara rutin. Namun yang mengejutkan, aktris asal Amerika itu mengalami infeksi mata akibat terlalu sering menjalani tes.

Melalui akun Instagramnya, Hilary Duff membagikan beberapa potret selama tahun 2020. Selain foto-foto bersama sang suami Matthew Koma, Hilary mengunggah foto diri sedang tersenyum sambil menggendong keponakannya, Fallon. Namun pada caption dijelaskan bahwa dirinya tidak sebahagia seperti di foto, lantaran ia mengalami infeksi mata.

"Mataku mulai terlihat aneh dan sakit. Jadi aku harus pergi ke UGD, karena mengalami infeksi mata akibat tes Covid-19 di tempat kerja. Kamu tahu sendiri tahun 2020 sangat luar biasa,” kata dia menjelaskan pengalamannya seperti dilansir dari laman E!entertainment pada Selasa (5/1).

Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) dan para ahli kesehatan masyarakat hingga kini belum mengonfirmasi bahwa tes Covid-19 bisa menyebabkan infeksi mata. Karenanya agak tidak jelas mengapa Hilary bisa mengalami infeksi tersebut. Untungnya, kini kondisi matanya mulai membaik.

“Catatan: Mataku baik-baik saja, hanya butuh antibiotik,” tulisnya seraya mengunggah foto diri.

Ini bukan pengalaman perdana kesehatan Hilary terganggu selama pandemi. Pada 21 November 2020 lalu, aktris muda ini juga mengabarkan bahwa dia sedang dikarantina setelah terpapar virus corona baru.  Hilary telah dikaruniai dua orang buah hati, dan saat ini sedang mengandung anak ketiganya.

Baca Juga


BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler