Film Animasi Nussa Segera Tayang di Bioskop

Tayangan official trailer dari film telah rilis di laman berbagi video Youtube.

Youtube
Kartun Islami Nussa dan Rara.
Rep: Shelbi Asrianti Red: Dwi Murdaningsih

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Film animasi Nussa besutan Visinema Pictures bersama The Little Giantz dipastikan tayang di bioskop. Meski belum ada kepastian tanggal, film yang diproduseri oleh Ricky Manoppo dan Anggia Kharisma itu akan hadir di layar lebar.

Tayangan official trailer dari film telah rilis di laman berbagi video Youtube. Pada cuplikan adegan, Nussa yang merupakan juara bertahan kompetisi sains di sekolahnya harus menghadapi kehadiran murid baru bernama Jonni.

Bocah sembilan tahun yang semula sangat percaya diri itu menjadi cemas ketika melihat perangkat Jonni yang jauh lebih modern. Namun, semangat Nussa bangkit setelah disemangati kedua orang tuanya, Abi dan Umma, juga adiknya, Rara.

Baca Juga



Lewat pernyataan resminya, produser Anggia Kharisma berharap kehadiran trailer bisa mengobati kerinduan masyarakat pada tokoh Nussa. Sekaligus, menjadi perkenalan kepada penonton terhadap rilisan animasi pertama dari Visinema Pictures.

"Kami sangat excited dalam proses film ini, perlu keseriusan dan kesabaran selama memproduksi filmnya. Sebagai kado awal tahun, kami persembahkan official trailer dari filmnya yang akan segera tayang di bioskop," ungkap Anggia.



Film Nussa diarahkan oleh sutradara Bony Wirasmono, dengan skenario yang digarap bersama oleh Muhammad Nurman dan Widya Arifianti. Sinema diadaptasi dari serial web Nussa, dengan berbagai karakter favorit penonton.

CEO The Little Giantz Aditya Triantoro menjadi produser eksekutif film bersama CEO Visinema Pictures, Angga Dwimas Sasongko. Mereka berusaha menghadirkan film animasi yang didukung teknologi tinggi dengan cerita yang kuat.

Aditya berharap dengan hadirnya film Nussa di bioskop bisa membawa angin segar untuk industri animasi di Indonesia. Penayangan film juga dapat menunjukkan kualitas animasi di Indonesia yang siap bersaing di jajaran internasional.

"Bukan hanya sebatas kualitas animasinya saja, tapi juga bersaing dari segi story telling, yang menurut saya itu salah satu kunci rahasianya kesuksesan sebuah film animasi," ujar Aditya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler