Mutasi Virus Covid-19 Terbaru Sudah Masuk ke Indonesia
Mutasi virus Covid-19 dari Inggris, India dan Afrika Selatan sudah ada di Indonesia.
Antara/Indrianto Eko Suwarso
Rep: Havid Al Vizki Red: Fian Firatmaja
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan saat ini sudah ada 13 kasus aktif mutasi covid-19 di Indonesia yang disebabkan virus dari Inggris. Dan juga ditemukan dua mutasi virus baru dari India serta satu dari Afrika Selatan.
Budi menjelaskan, mutasi virus baru tersebut merupakan fokus utama bagi WHO. Hal itu dikarenakan penularannya relatif lebih tinggi.
Untuk itu ia mengimbau masyarakat yang terpapar covid-19 untuk segera melakukan isolasi mandiri. Serta selalu menerapkan protokol kesehatan.
Video Editor | Fian Firatmaja
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Berita Terpopuler