Pakistan Pamerkan Alquran Terbesar di Dunia Berlapis Emas di Dubai Expo

Alquran itu memuat Surat Ar Rahman dalam enam halaman.

Iqna
Alquran terbesar di dunia diresmikan dalam acara Dubai Expo Uni Emirat Arab (UAE), Rabu (26/1/2022). Alquran yang dipajang di paviliun Pakistan itu pun menarik perhatian banyak pengunjung. Pakistan Pamerkan Alquran Terbesar di Dunia Berlapis Emas di Dubai Expo
Rep: Andrian Saputra Red: Ani Nursalikah

REPUBLIKA.CO.ID, DUBAI -- Alquran terbesar di dunia diresmikan dalam acara Dubai Expo Uni Emirat Arab (UAE). Alquran yang dipajang di paviliun Pakistan itu pun menarik perhatian banyak pengunjung.

Baca Juga


Pembuatnya adalah Shahid Rassam. Ia membuat Alquran surat Ar Rahman dengan tulisan tangan berbahan alumunium dan berlapis emas di sebuah kanvas berkualitas. Ukuran Alquran yang besar itu menjadi pertama dalam sejarah Islam selama lebih dari 1.400 tahun.

Karyanya itu diresmikan oleh  Penasihat Perdana Menteri Perdagangan dan Investasi Abdul Razak Dawood bersama Duta Besar Pakistan untuk UEA Afzaal Mahmood serta sejumlah pejabat lainnya. Rassam, yang merupakan mantan ekspatriat UEA, menyebut karyanya sebagai artefak unik karena inovatif dari berbagai aspek.

"Saya tidak menulis Alquran dengan cat atau tinta. Ayat-ayat telah dicetak di atas kanvas menggunakan 15 kilogram aluminium dan lebih dari satu kilogram emas untuk pertama kalinya dalam sejarah Islam," kata Rassam, seperti dilansir Iqna.ir, Rabu (26/1/2022).

Rassam mengatakan Alquran surat Ar Rahman yang dibuatnya terdiri dari enam halaman.  Dua halaman pertama hanya memiliki tujuh baris sedangkan sisa surat telah dibagi menjadi 10 baris pada masing-masing sisa halaman.

Proyek ini memakan waktu sekitar empat bulan untuk menyelesaikan dengan bantuan upaya tak kenal lelah dari 200 seniman, pelukis, kaligrafi, desainer dan pematung. Rassam akan menggunakan sekitar 200 Kg emas dan 2.000 Kg aluminium untuk menuliskan seluruh Alquran, yaitu sekitar 80 ribu kata pada 550 halaman. 

Setiap halaman akan memiliki 150 kata dan  bertujuan menyelesaikan proyek paling cepat setelah menampilkan bagian pertamanya di Dubai Expo. Irfan Mustafa, seorang pengusaha yang berbasis di Dubai, memainkan peran penting untuk mewujudkan proyek ini dengan tidak hanya mensponsori proyek, tetapi juga meyakinkan Rassam untuk memamerkan karyanya di acara tersebut.

Dia menghargai kualitas kerja Rassam dan mengatakan proyek Alquran terbesar di dunia akan menjadi tambahan yang bagus untuk Dubai Expo. “Rassam telah melakukan pekerjaan yang luar biasa dengan menyelesaikan tulisan surat Ar Rahman dalam waktu sesingkat itu. Saya yakin para pengunjung di Dubai Expo akan menghargai kerja keras Rassam dan timnya,” kata Mustafa

https://iqna.ir/en/news/3477532/pakistan-pavillion-displays-unique-quran-at-dubai-expo-2020

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler