Fakta-Fakta Kecelakaan Kereta Maut di India yang Tewaskan 280 Orang

Korban tewas diperkirakan akan bertambah, karena banyak yang masih terjebak di gerbong.

network /Ani Nursalikah
.
Rep: Ani Nursalikah Red: Partner
Foto selebaran yang disediakan oleh Pasukan Tanggap Bencana Nasional (NDRF) India dan diambil dengan drone menunjukkan lokasi kecelakaan kereta api di Odisha Balasore, India, 3 Juni 2023. Foto: EPA-EFE/National Disaster Response Force

MAGENTA -- Sedikitnya 280 orang tewas dan 850 lainnya luka-luka dalam kecelakaan yang melibatkan tiga kereta api di negara bagian Odisha, India timur, dikutip dari Sky News, Sabtu (3/6/2023).

Dalam kecelakaan maut ini, satu kereta penumpang tergelincir dan gerbongnya jatuh ke jalur yang berdekatan, Jumat malam (2/6/2023). Gerbong yang jatuh kemudian ditabrak oleh kereta yang masuk.

BACA JUGA: Akar Pepaya Bisa Mengobati Gigitan Ular Berbisa dan Rematik, Ini Cara Membuatnya

.

.

Korban tewas diperkirakan akan bertambah, karena banyak yang masih terjebak di gerbong. Penyebab kecelakaan kereta terburuk di India abad ini masih belum jelas.

Para pejabat mengatakan beberapa gerbong dari Shalimar-Chennai Coromandel Express tergelincir sekitar pukul 19.00 waktu setempat di distrik Balasore, menabrak kereta barang yang sedang diam di stasiunnya dan beberapa gerbongnya berakhir di jalur yang berlawanan. Kereta lain, Howrah Superfast Express yang bepergian dari Yesvantpur ke Howrah kemudian menabrak gerbong yang terbalik.

"Kekuatan yang menyebabkan kereta bertabrakan telah mengakibatkan beberapa gerbong hancur. Kami berusaha menembus reruntuhan untuk menjangkau penumpang. Kami juga harus berhati-hati agar tidak melukai mereka yang masih hidup," kata Kepala Bagian Pasukan Tanggap Bencana Nasional (NDRF) Atul Karwal kepada kantor berita ANI, dilansir di BBC, Sabtu (3/6/2023).

Dia mengatakan ini adalah kecelakaan paling mematikan ketiga dalam sejarah perkeretaapian India. Kepala Sekretaris negara bagian Pradeep Jena mengatakan lebih dari 200 ambulans dan ratusan dokter, perawat, dan personel penyelamat dikirim ke tempat kejadian.

BACA JUGA: Niat Sholat Subuh Sendiri dan Berjamaah, Lengkap dengan Doa Qunut dan Tata Cara


Kesaksian Korban

Foto selebaran yang disediakan oleh Pasukan Tanggap Bencana Nasional (NDRF) India dan diambil dengan drone menunjukkan lokasi kecelakaan kereta api di Odisha Balasore, India, 3 Juni 2023. Foto: EPA-EFE/National Disaster Response Force

Direktur Jenderal Dinas Pemadam Kebakaran Odisha Sudhanshu Sarangi sebelumnya mengatakan 288 orang tewas. Menteri Perkeretaapian Ashwini Vaishnaw berada di lokasi kecelakaan dan Perdana Menteri Narendra Modi diperkirakan akan mengunjungi korban luka di rumah sakit pada Sabtu malam.

Seorang pria yang selamat mengatakan 10 sampai 15 orang menimpanya ketika kecelakaan itu terjadi dan semuanya menjadi kacau. Ia berada di dasar tumpukan orang.

BACA JUGA: Kisah Soedirman: Guru SD yang Jadi Panglima Besar Tentara Keamanan Rakyat

.

.

"Tangan saya terluka dan juga bagian belakang leher saya. Ketika saya keluar, saya melihat seseorang kehilangan tangan, seseorang kehilangan kaki, sementara wajah seseorang rusak," katanya.

Hari berkabung telah diumumkan di negara bagian. Penduduk desa sekitar termasuk yang pertama mencapai lokasi kecelakaan dan memulai operasi penyelamatan.

Beberapa penumpang yang selamat terlihat bergegas membantu menyelamatkan mereka yang terjebak di gerbong. Perusahaan bus lokal juga membantu mengangkut penumpang yang terluka.

BACA JUGA: Haji 2023: Doa Masuk Kota Makkah

Beberapa kecelakaan paling mematikan di India...



Beberapa Kecelakaan Mematikan di India

Foto selebaran yang disediakan oleh Pasukan Tanggap Bencana Nasional (NDRF) India dan diambil dengan drone menunjukkan lokasi kecelakaan kereta api di Odisha Balasore, India, 3 Juni 2023. Foto: EPA-EFE/National Disaster Response Force

India memiliki salah satu jaringan kereta api terbesar di dunia. Jutaan penumpang menggunakannya setiap hari, tetapi banyak infrastruktur kereta api yang perlu diperbaiki.

Bencana kereta api terburuk di India terjadi pada 1981, ketika kereta penumpang yang penuh sesak terlempar dari rel dan masuk ke sungai selama topan di negara bagian Bihar. Kecelakaan itu menewaskan sedikitnya 800 orang.

Berikut ini beberapa kecelakaan paling mematikan yang pernah terjadi di India.

.

.

Juni 1981: Hampir 800 orang tewas ketika tujuh dari sembilan gerbong kereta yang penuh sesak jatuh ke sungai selama topan.

Agustus 1995: Sedikitnya 350 orang tewas ketika dua kereta bertabrakan 200 kilometer dari Delhi.

Agustus 1999: Dua kereta bertabrakan di dekat Kolkata (sebelumnya Kalkuta) menewaskan sedikitnya 285 orang.

Oktober 2005: 77 orang tewas ketika sebuah kereta tergelincir di negara bagian selatan Andhra Pradesh.

November 2016: Hampir 150 orang tewas dan jumlah yang sama terluka ketika 14 gerbong kereta Indore-Patna Express tergelincir di dekat kota Kanpur.

BACA JUGA:

Lima Rekomendasi Channel Youtube untuk Olahraga di Rumah, Psst... Ramah untuk Pemula Kok

Kontes Dunia Mencari Keju Terbaik, Siapa Juaranya?

On This Day: 21 Mei 1981, Indonesia Geger Saat Hamka Putuskan Mundur Sebagai Ketua MUI

On This Day: 28 April 1945 Benito Mussolini Ditembak Mati, Jenazahnya Digantung dan Diludahi

Dahsyat! Bumi Ternyata Menyimpan Energi Setara 25 Miliar Bom Atom

sumber : https://magenta.republika.co.id/posts/220581/fakta-fakta-kecelakaan-kereta-maut-di-india-yang-tewaskan-280-orang
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler