Valerie Bertinelli Kenang Pernikahan Toksik dengan Eddie Van Halen

Valerie Bertinelli dan Eddie Van Halen dulu sering dianggap pasangan sempurna.

EPA/MICHAEL NELSON
Aktris Valerie Bertinelli saat menerima bintang Hollywood Walk of Fame di Hollywood, California, AS pada 22 Augustus 2012. Bertinelli merupakan mantan istri musisi Eddie Van Halen.
Rep: Shelbi Asrianti Red: Reiny Dwinanda

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kisah cinta pasangan selebritas Valerie Bertinelli dan musisi Eddie Van Halen termasuk salah satu yang sangat disoroti oleh publik pada masanya. Perjalanan naik turun romansa mereka, termasuk pernikahan dari tahun 1981, kerap jadi perbincangan.

Belum lama ini, Bertinelli buka-bukaan tentang evolusi hubungannya dengan mendiang Van Halen. Bertinelli yang membintangi sitkom "One Day at a Time" itu mengenang banyaknya tantangan dalam pernikahannya dengan Van Halen, termasuk hal-hal yang disebutnya toksik.

Dikutip dari laman AceShowbiz, Ahad (5/5/2024), setelah menikah, keduanya dianggap pasangan sempurna, namun Bertinelli mengatakan ada juga banyak pengalaman buruk. Itu semakin diperparah oleh perjuangan Van Halen melawan penyalahgunaan narkoba dan perselingkuhan.  

Terlepas dari kesulitan tersebut, Bertinelli menyebut pula tentang cinta tanpa syarat dirinya dan Van Halen kepada putra mereka, Wolfgang. Bagi Bertinelli, rasa cinta sebagai orang tua itu menjadi sisi terindah dari persatuan mereka, meski pernikahan tersebut akhirnya kandas.

Baca Juga


Ungkapan reflektif Bertinelli muncul di episode serial dokumenter "Behind the Music", di mana Wolfgang membagikan kisah emosional tentang hubungannya dengan sang ayah, Van Halen. Dikisahkan pula bagaimana Bertinelli bergulat dengan keputusan masa lalunya.

Eddie Van Halen tampil pada 13 Agustus 2015, di Wantagh, NY Van Halen, yang telah berjuang melawan kanker, meninggal pada Selasa, 6 Oktober 2020. Dia berusia 65 tahun. - ( Greg Allen/Invision/AP)


Bertinelli ikut merasa sakit saat melihat putranya terluka. Perempuan yang kini berusia 64 tahun itu juga merasakan kesedihan mendalam karena kehilangan pria yang sangat dia cintai, terlepas dari perbedaan yang mereka alami.

Kerentanan ini merupakan pengingat akan kompleksitas yang tersembunyi di balik apa yang masyarakat sering anggap sebagai kehidupan glamor. Menambahkan lapisan lain pada narasi ini, Bertinelli mengakui kesalahannya sendiri dalam pernikahan dengan sang gitaris band rock Van Halen, termasuk perselingkuhan.

Pengakuan Bertinelli turut menjelaskan kekacauan yang berkontribusi pada perpisahan dan perceraian mereka. Pengakuan Bertinelli menawarkan pemahaman yang lebih luas tentang bagaimana ketenaran, tekanan, dan banyak hal personal dapat melemahkan ikatan yang dulunya terasa tidak dapat dipatahkan.

Van Halen meninggal pada 6 Oktober 2020 setelah berjuang melawan kanker. Dia berusia 65 tahun.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Berita Terpopuler