Film Spider-Man 4 Dikabarkan Mulai Syuting Pertengahan 2025

Tom Holland 'membocorkan' bahwa Spider-Man mulai syuting pada pertengahan 2024.

Marvel Cinematic Universe/Sony Pictures.
Salah satu adegan dalam film Spider-Man: Far from Home. Tom Holland mengonfirmasi bahwa film Spider-Man memulai proses syuting pada pertengahan 2025.
Rep: Gumanti Awaliyah Red: Qommarria Rostanti

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Tom Holland mengonfirmasi bahwa film Spider-Man keempatnya akan segera memasuki tahap produksi. Dalam wawancara di acara “The Tonight Show Starring Jimmy Fallon”, dia mengungkapkan bahwa proses syuting akan dimulai pada musim panas mendatang atau sekitar pertengahan 2025.

Baca Juga


“Musim panas mendatang, kami mulai syuting. Semuanya berjalan dengan baik - kami hampir selesai,” kata Holland, seperti dilansir Variety, Jumat (25/10/2024).

Ia juga menyampaikan bahwa proses produksi sejauh ini berjalan dengan menyenangkan. Ia pun mengaku tidak sabar menanti syuting. “Sangat menyenangkan. Saya tidak sabar menunggu,” kata Holland.

Film Spider-Man terakhir Holland, No Way Home pada 2021, menampilkan kolaborasinya dengan pemeran Spider-Man sebelumnya, Tobey Maguire dan Andrew Garfield. Kolaborasi ini merupakan rahasia besar yang harus disimpan Holland dari Fallond pada penampilan sebelumnya.

“Kamu benar-benar berbohong kepada kami dengan sangat professional. Tapi saya harus bilang, itu sepadan,” kata Fallon.

Holland kemudian menganggap syuting bersama Maguire dan Garfield sebagai puncak kariernya. Ia juga berbagai tentang bagaimana mereka berhasil menjaga rahasia tersebut agar tidak bocor ke para penggemar.

“Tobey dan Andrew datang ke lokasi syuting memakai jubah, seperti sesuatu yang keluar dari Star Wars. Itu sangat lucu,” kata Holland.

Sementara itu, dalam podcast “Rich Roll” pada pekan lalu, Holland mengungkapkan bahwa ia baru saja membaca draft naskah Spider-Man 4 bersama lawan mainnya, Zendaya. Menurut Holland, naskah skenario tersebut masih perlu perbaikan.

“Naskahnya belum sempurna, tetapi para penulisnya melakukan pekerjaan dengan baik,” kata dia.

Pada September, dilaporkan bahwa sutradara Shang-Chi, Destin Daniel Cretton, dilaporkan sedang dalam tahap awal pembicaraan untuk menyutradarai film ini, menggantikan Jon Watts yang menyutradarai tiga film Spider-Man sebelumnya.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Berita Terpopuler