Selasa 24 Mar 2020 11:14 WIB

Guru Besar UGM Dimakamkan di Pemakaman Kampus

Guru besar UGM meninggal dunia, Selasa (24/3) dini hari.

Rep: Silvy Dian Setiawan/ Red: Dwi Murdaningsih
Prosesi pemakaman guru besar UGM di Pemakaman Sawit Sari, Yogyakarta, Selasa (24/3).
Foto: Tangkapan layar Instagram
Prosesi pemakaman guru besar UGM di Pemakaman Sawit Sari, Yogyakarta, Selasa (24/3).

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Satu pasien positif terinfeksi virus Corona (Covid-19) di DIY meninggal dunia, Selasa (24/3) dini hari. Juru Bicara Penanganan Covid-19 untuk DIY, Berty Murtiningsih mengatakan, pasien tersebut merupakan pasien yang diisolasi di RSUP Dr. Sardjito.

"Setelah kami konfirmasi ke RSS (Sardjito) tentang kematian kasus positif di RSS adalah benar, laki laki umur 58 tahun," kata Berty kepada wartawan, Selasa (24/3).

Baca Juga

Pasien berjenis kelamin laki-laki tersebut merupakan guru besar di Universitas Gadjah Mada (UGM). PLH Direktur Utama RSUP Dr. Sardjito, Rukmono Siswishanto mengatakan, almarhum meninggal sekitar pukul 00.04 WIB.

"Kami seluruh jajaran direksi dan karyawan RSUP Dr. Sardjito serta keluarga besar Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan UGM menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya atas segala bantuan dan upaya apapun yang telah dierikan kepada kami selama masa perawatan almarhum," ujar Rukmono.

Pasien positif Corona-19 ini sudah diberangkatkan dari RSUP Dr. Sardjito pada pukul 08.00 WIB menuju rumah duka. Almarhum dimakamkam di Pemakaman Sawit Sari UGM.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement