Friday, 24 Rajab 1446 / 24 January 2025

Friday, 24 Rajab 1446 / 24 January 2025

KPU: PPD Distrik Welarek Diduga Ubah Hasil Peroleh Suara

Sabtu 19 Dec 2020 08:05 WIB

Red: Andi Nur Aminah

Pilkada (ilustrasi)

Pilkada (ilustrasi)

Foto: Republika/ Wihdan
Massa kedua pendukung paslon saat ini menguasai sekitar halaman gedung DPRD Yalimo

REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Rapat pleno rekapitulasi perhitungan suara pemiliha kepala daerah serentak yang digelar KPU Kabupaten Yalimo sejak Kamis (17/12) masih menyisahkan dua distrik yakni Distrik Abenaho dan Welarek. Ketua KPU Papua Theodorus Kossay, Jumat (18/12) mengakui, saat ini pleno untuk Distrik Abenaho sedang dilakukan di tengah intervensi massa kedua pendukung pasangan calon bupati dan wakil bupati Yalimo.

Ketua KPU Papua Theodorus Kossay mengkwatirkan hasil kerja rekapitulasi perolehan suara dari Panitia Pemilihan Daerah Distrik Welarek. Kekhawatiran itu karena adanya laporan terkait dugaan perubahan perolehan suara yang dilakukan PPD sehingga massa tidak terima. 

Baca Juga

Diakui, massa kedua pendukung paslon saat ini menguasai sekitar halaman gedung DPRD Yalimo di Elelim. Intervensi yang dilakukan massa pendukung kedua paslon itu dilakukan sejak Kamis (17/12) dengan mengganggu tahapan rapat pleno rekapitulasi perolehan suara. "Mudah-mudahan hari ini dapat diselesaikan tanpa menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan," harap Kossay. 

Dengan kondisi dan perkembangan di Elelim, Kossay mengatakan, KPU Yalimo terus berkoordinasi dengan KPU Papua dan aparat keamanan. Pilkada di Yalimo diikuti dua pasangan calon bupati dan wakil bupati yakni Erdi Dabi-Jhon W Wilil dan paslon Lakius Peyon-Nahum Mabel.

 

 

Sumber : Antara
 
 

BERITA LAINNYA

 
 
 
Terpopuler