Senin 13 Sep 2021 02:39 WIB

SpaceX akan Luncurkan Penerbangan Sipil Keliling Bumi

Pertama kalinya, tidak ada astronaut profesional terlibat dalam penerbangan SpaceX.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
 Foto selebaran yang disediakan oleh NASA menunjukkan roket SpaceX Falcon 9 yang membawa pesawat luar angkasa Crew Dragon milik perusahaan untuk misi SpaceX Crew-1 NASA, ke Stasiun Luar Angkasa Internasional, di Cape Canaveral, Flordia, AS, 15 November 2020. ilustrasi
Foto:

 

Kru keempat Chris Sembroski adalah veteran Angkatan Udara yang bekerja untuk raksasa kedirgantaraan Lockheed Martin. Dia adalah mantan penasihat Space Camp dan akan menjadi spesialis misi untuk penerbangan tersebut. Sembroski memenangkan kursi tersebut setelah memberikan sumbangan kepada St. Jude melalui kampanye pelanggan dana yang diselenggarakan sebagai bagian dari Inspiration4.

Karena misi Inspiration4 seluruhnya terdiri dari orang-orang biasa, bukan astronot profesional, mereka tidak menjalani proses diskualifikasi medis yang ketat seperti yang diikuti NASA dan lembaga lainnya selama seleksi astronot. Sepanjang misi, awak Inspiration4 akan melakukan eksperimen medis dan mereka data kesehatan untuk mendukung penerbangan luar angkasa manusia di masa depan.

Inspiration4 akan diluncurkan dari Pad 39A di Kennedy Space Center NASA di Florida. Ini adalah salah satu dari dua landasan peluncuran yang dioperasikan SpaceX di Florida dan landasan yang sama, yang menampung tiga peluncuran misi kru perusahaan sebelumnya.

Sebelum diserahkan ke SpaceX, Pad 39A juga mendukung sebagian besar misi pesawat ulang-alik NASa, yang terbang antara tahun 2981 dan 2011. Itu juga landasan peluncuran yang sama dengan Neil Armstrong, Buzz Aldrin dan Michael Collins dari misi Apollo .

 

Tanpa memerlukan docking port di pesawat ruang angkasa, SpaceX mengganti struktur itu dengan jendela kubah yang akan memberi kru pemandangan Bumi yang menakjubkan.  Para kru akan tinggal di luar angkasa selama kurang lebih tiga hari sebelum meluncur ke lepas pantai Florida.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement