Selasa 04 May 2010 07:43 WIB

MTQ Banten Mulai Dimeriahkan di 10 Titik

Rep: cr2/ Red: irf

SERANG--Menteri Agama Suryadhrama Ali membuka Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Banten ke VII yang berlangsung di Kawasan Pusat Pemerintahan Provinsi Banten (KP3B), Kecamatan Curug, Kota Serang, Senin (3/5). Turut Hadir Gubernur Banten Ratu Atut Chosyiah berserta jajaran pemerintahan  Provinsi Banten.

Pada kegiatan MTQ VII Provinsi Banten ini tema yang diangkat adalah Jadikan MTQ sebagai wahana membangun cita dan citra masyarakat qurani. Sebanyak 10 titik lokasi pelaksanaan MTQ telah disiapkan. Ke-10 lokasi itu adalah panggung utama di Masjid Agung KP3B, Gedung Inspektorat, gedung DPKAD, gedung Bappeda, gedung Komisi II DPRD, Kanwil Kementerian Agama, Dinas Perhutanan dan Perkebunan, MUI dan Dinas Kelautan dan Perikanan.

Adapun Tujuan penyelenggaraan MTQ tingkat Provinsi Banten tercakup pada tiga hal, yaitu mendapatkan kader qurani terbaik, meningkatkan ukhuwah Islamiyah melalui jalinan budaya baca Alquran serta pemahaman dan kandungan Alquran. MTQ ini juga diharapkan bisa membangun dan memperkuat citra positif Islam di Indoneisa secara global.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement