Rabu 27 Oct 2010 01:36 WIB

Pebalap Tersasar, Balapan Pun Di-Start Ulang

Rep: Ratna Puspita/ Red: Endro Yuwanto

REPUBLIKA.CO.ID, PEMALANG--Etape ketiga Cirebon-Pekalongan Speedy Tour d'Indonesia sempat terhenti karena adanya pebalap yang tersasar, Selasa (26/10). Sebanyak 89 pebalap dari 19 tim bersaing pada etape ketiga yang berlangsung di lintasan yang merupakan jalur utama Cirebon-Pekalongan.

Balapan awalnya berlangsung dengan lancar meski kondisi lalu lintas cukup ramai hingga intermediet sprint pertama di kilometer 41, Brebes.

Memasuki Kota Tegal, pebalap tidak hanya harus menghadapi jalanan yang ramai dengan kendaraan, khususnya truk-truk besar, dan cuaca panas. Namun, juga dengan kondisi jalan yang berlubang dan tengah dilakukan perbaikan.

Kondisi lintasan membuat balapan mulai terganggu. Para pebalap yang berada di grup terdepan memang masih melaju dengan kencang, namun pebalap yang berada di belakang tersasar di Jalan Adiwerna, Tegal.