Sabtu 13 Nov 2010 03:46 WIB

TvOne Tayangkan Duel Pacquiao vs Margarito

Pacquiao vs Margarito
Foto: antara
Pacquiao vs Margarito

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Stasiun televisi tvOne akan menayangkan siaran langsung tinju dunia, dengan partai utama Manny Pacquiao VS Antonio Margarito, pada Ahad (14/10) mulai pukul 09.00 WIB.

''Pemirsa dapat menyaksikan tontonan tinju kelas dunia ini antara Emmanuel Dapidran Pacquiao dari divisi welterweight ini melawan Antonio Margarito,'' kata Humas tvOne, Dino Geofanni, Jumat (12/11).

Pacquiao, lahir di Kibawe, Bukidnon, Filipina , 17 Desember 1978 dan sekarang berdomisili di General Santos City, Cotabato del Sur ini bukanlah petinju sembarangan.

Petinju berjuluk Pac Man (The Greatest) ini mempunyai gaya bertinju southpaw dan memiliki tinggi badan 169 cm, dan jangkauan pukulan 170 cm. Dia siap untuk dapat mengalahkan setiap lawannya dengan rekor bertanding 56 kali dengan 51 kali kemenangan (KO 38), 3 kali kalah (KO 2), dan 2 kali seri.

Sementara, Antonio Margarito Montiel yang lahir di Torrance, California, AS, pada 18 Maret 1978 ini sekarang berdomisili di Tijuana, Baja California, Meksiko.

Petinju dengan gaya bertinju orthodox dan memiliki tinggi badan 180 cm, dan jangkauan pukulan 185 cm ini berharap menjatuhkan Pacquiao. Dia mencatat rekor bertanding 45 kali dengan 38 kali menang (KO 27), 6 kali kalah (KO 1).

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement