Rabu 12 Jan 2011 01:03 WIB

Ronaldinho Akhirnya Gabung Flamengo

Rep: Fernan Rahadi/ Red: Didi Purwadi
Ronaldinho
Ronaldinho

REPUBLIKA.CO.ID,SAO PAULO  --  Nasib Ronaldinho akhirnya menemui titik terang. Playmaker AC Milan itu akhirnya resmi bergabung ke klub Brasil, Flamengo.

Pada Selasa (11/1), laman resmi Flamengo mengumumkan bahwa Ronaldinho telah menyepakati kontrak dengan klub yang membesarkan nama Romario itu. Flamengo mengalahkan dua klub Brasil lainnya, Gremio dan Palmeiras, yang juga menginginkan jasa pemain berusia 30 tahun tersebut.

"Kami sangat senang bisa mengumumkan bahwa kami mendapatkan Ronaldinho sampai empat tahun mendatang," ujar Presiden Flamengo, Patricia Amorim.

Kontrak Ronaldinho di Milan berakhir sampai musim panas 2011 nanti. Milan mendapatkan tiga juta euro atas penjualan pemain bergigi tonggos tersebut.

Ronaldinho akan berada di Flamengo selama tiga setengah tahun atau sampai musim panas 2014 mendatang. Ia akan menerima gaji mingguan sebesar 130 ribu euro.

Bergabungnya Ronaldinho ke Flamengo mengakhiri 10 tahun kariernya di Eropa. Sebelum memperkuat Milan, pemain yang membawa Brasil juara Piala Dunia 2002 itu memperkuat Paris Saint-Germain dan Barcelona.

Meskipun dua kali meraih penghargaan sebagai pemain terbaik dunia saat bersama Barcelona, Ronaldinho gagal mengulang prestasinya di Milan. Sejak awal musim ini, ia bahkan lebih sering menjadi pemain cadangan. Ronaldinho kalah bersaing dengan Clarence Seedorf dan Robinho.

Bergabungnya Ronaldinho ke Flamengo juga memupus harapan Gremio yang merupakan klub pertama pemain bernama lengkap Ronaldo de Assis Moreira itu. Sebelumnya Presiden Gremio, Paulo Odone, yakin bisa memboyong Ronaldinho ke Gremio. Terlebih si pemain juga ingin kembali ke kampung halamannya di Porto Alegre.

Setelah tidak dipanggil timnas Brasil pada Piala Dunia 2010, Ronaldinho berhasrat tidak akan melepaskan kesempatan untuk memperkuat Selecao pada 2014 nanti. Momen saat Piala Dunia digelar di Brasil.

sumber : yahoosports
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement