REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Jalan RE Martadinata, Jakarta Utara amblas untuk kedua kalinya. Sekarang, lokasinya berada di depan stasiun Ancol, Pademangan, Jakarta Utara. Lokasinya tak jauh bahkan cenderung bersebelahan.
Direktur Jenderal Bina Marga Kementerian Pekerjaan Umum (Kemen PU), DJoko Murjanto mengatakan jalan yang amblas sepanjang 10 meter dengan kedalaman 20 meter. Diduga, disebabkan umur jalan yang diperkirakan sudah sekitar 30 tahun. Selain itu, cuaca ekstrim pun ikut mempengaruhi amblesnya jalan ini. “Cuaca ekstrem membuat tanah semakin labil,” katanya pada Jumat, (11/2).
Ia mengatakan setelah amblesnya jalan RE Martadinata beberapa waktu lalu, pihaknya sudah melakukan evaluasi untuk membuat skala prioritas. “Saat ini sedang dilakukan pelelangan untuk memperbaiki jalan tersebut, tapi keburu amblas,” katanya.
Menurut Djoko pada Jumat (11/2) ini pihaknya mulai melakukan pengukuran jalan RE Martadinata yang amblas termasuk titik di sepanjang jalan itu yang rawan amblas.