Tuesday, 21 Rabiul Awwal 1446 / 24 September 2024

Tuesday, 21 Rabiul Awwal 1446 / 24 September 2024

GKR Hemas Terpilih Sebagai Wakil Ketua DPD

Jumat 03 Oct 2014 01:52 WIB

Rep: C83/ Red: Julkifli Marbun

GKR Hemas

GKR Hemas

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Setelah menjabat sebagai ketua DPD periode 2009-2014. Irman Gusman terpilih kembali menjadi ketua DPD RI periode 2014-2019. Irman Gusman memperoleh 66 suara dan mengalahkan Farouk Muhammad (Nusa Tenggara Barat) yang hanya memperoleh 53 suara. Sedangkan untuk Abstain tiga suara. Dan Total suara yaitu 122.

Proses pemilihan ketua DPD ini berlangsung cukup lama dan dilakukan hingga dua tahapan. Hal tersebut dikarenakan, untuk tahap pertama perolehan suara belum mencapai di atas 50 persen. Yaitu dengan rincian Irman Gusman 54 suara, Farouk Muhammad 38 dan Gusti Kanjeng Ratu Hemas 32 suara. Sehingga pada tahap dua yang bertarung hanya Irman Gusman dan Farouk Muhammad.

Secara otomatis, Farouk Muhammad gugur dan Gusti Kanjeng Ratu Hemas menjadi wakil ketua  DPD periode 2014-2019. Sebelumnya untuk wilayah tengah sempat dilakukan pemilihan suara ulang. Hal tersebut dikarenakan Calon ketua perwakilan indonesia tengah Gusti Kanjeng Ratu Hemas dan Oesman Sapta memperoleh suara yang sama. Hasil pemilihan kedua dimenangkan oleh Gusti Kanjeng Ratu Hemas dengan perolehan 64 suara. Sedangkan Oesman Sapta 60 suara.

 Aksi pemilihan pimpinan DPD ini sempat diwarnai aksi walkout oleh salah satu anggota DPD yaitu Basri Salama asal Maluku Utara. Ia menilai calon pimpinan DPD hanya diisi oleh wajah-wajah lama yang berarti tidak akan memberikan perubahan pada DPD untuk lima tahun ke depan.