Kamis 04 Aug 2011 12:08 WIB

Tinggal di Amerika, Beckham Mengaku Bahagia

Red: Ajeng Ritzki Pitakasari
David Beckham
Foto: iballer.com
David Beckham

REPUBLIKA.CO.ID,LOS ANGELES - Mantan bintang timnas Inggris David Beckham mengaku senang menjalani hidup di Amerika Serikat, bahkan ia tidak menyesal dengan keputusannya merajut hidup di Negeri Paman Sam itu.

Pemain berusia 36 tahun itu menutup pintu bagi kemungkinan berlaga di salah satu klub  Liga Primer, apalagi bersama dengan Manchester United, sebagaimana dikutip dari laman Skysports.

Beckham kini berlabuh di Los Angeles Galaxy. "Saya tidak menyesal telah berada dan bermain di sini," katanya. "Saya senantiasa meyakini setiap keputusan yang telah saya ambil. Banyak orang menyangka bahwa saya mengambil keputusan yang keliru dengan pergi dan tampil di Amerika. Saya mempercayai apa yang telah saya putuskan sendiri."

"Saya telah mendulang sukses di Eropa selama beberapa tahun, memenangi banyak trofi bersama Manchester United dan telah bermain bersama dua klub besar di dunia. Saya beroleh sukses di Real Madrid dan kini memerlukan tantangan baru. Saya suka menikmati setiap tantangan," katanya.

Ia sempat membuat kejutan ketika terpikat iming-iming hijrah ke Tottenham pada musim lalu, meski langkah itu akhirnya kandas di tengah jalan. Ia menegaskan bahwa Manchester United adalah cintanya.

"Saya mengasihi Manchester United. Bagi saya, sulit untuk membela klub lain di Liga Primer," kata Beckham. "Sebagai keluarga, kami bahagia hidup di Amerika Serikat. Kami mengasihi Inggris dan merindukannya," ujarnya

Untuk kembali bermain di sana? "Saya tidak tahu. Segalanya dapat berubah dengan cepat. Kenyataannya, saya kini berada dan bermain bagi Galaxy."

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement