Sabtu 20 Jul 2013 01:19 WIB

'Junk Food' Aman Dikonsumsi, Asal...

Junk Food  (ilustrasi)
Foto: AP/Paul Vernon
Junk Food (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Makanan cepat saji alias junk food dinilai aman jika dikonsumsi seimbang dengan makanan berserat, seperti sayur dan buah.

"Junk food yang dikonsumsi dengan menu yang tidak seimbang itu bahaya karena tinggi lemak. Kalau seseorang makan ayam dari restoran cepat saji, kemudian makan sayur, ya, itu tidak salah," kata Ketua Yayasan Gerakan Masyarakat Sadar Gizi (Gemazi), dr Tirta Purwita Sari, di Jakarta, Jumat (19/7).

Tirta mengatakan, agar tidak berbahaya, anak-anak yang keranjingan junk food, perlu diedukasi untuk menyeimbangkan makanan cepat saji tersebut dengan sayur atau buah.

Menurut Tirta, menyeimbangkan makanan dapat dilakukan dari segi jumlah dan jenis. Misalnya setelah makan junk food dalam jumlah banyak, maka sayuran yang dikonsumsi juga harus dalam jumlah yang sama banyak.

"Intinya adalah sadar diri, bagaimana berada pada keseimbangan dalam mengonsumsi makanan tersebut," kata Tirta.

Tirta berpendapat, tidak ada satu makanan yang sangat berbahaya bagi tubuh jika dikonsumsi dengan menjaga keseimbangan gizi dengan makanan yang kaya serat, seperti sayur dan buah. "Jangan mempersulit hidup dengan sama sekalo tidak mencicipi satu makanan yang dianggap bahaya. Hal tersebut dapat diatasi dengan sadar diri dalam menyeimbangkan gizi," tutur Tirta.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement