Senin 04 May 2015 16:23 WIB

Makanan yang Perlu Dihindari Saat Diet Paleo

Rep: C27/ Red: Winda Destiana Putri
Diet Paleo
Foto: Body and Soul
Diet Paleo

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mengatur pola makan demi menjaga hidup sehat sekarang ini lebih menarik dilakukan oleh masyarakat urban.

Beberapa dari mereka menerapkan diet kesehatan yang sedang marak dibicarakan. Alasan mereka bermacam-macam, ada yang memang untuk menjaga kesehatan, namun banyak pula yang menggunakannya sebagai gaya hidup.

Salah satu pola diet yang bisa diterapkan oleh masyarakat urban yang sudah bosan dengan makanan-makanan yang semakin bermacam-macam adalah diet paleo. Diet ini merupakan pola diet yang menuntut pengikutnya mengikuti pola makan yang berprinsip pada zaman dahulu kala, makanan yang sering dikonsumsi oleh orang-orang gua.

Sebelum Anda memulai diet paleo, berikut ini beberapa panduan cepat untuk sedikit lebih akrab dengan kerangka diet ini. Irena Macri dari Eat Drink Paleo yang dilansir dari Bodyandsoul, Senin (4/5), menjelaskan beberapa makanan yang perlu dihindari saat Anda melakukan diet paleo.

Makanan yang perlu dihindari terdiri dari biji-bijian dan produk berbasis gandum. Kemudian kacang-kacangan, susu, gula olahan, olahan minyak biji dan produk yang mengandung minyak biji seperti canola, kedelai, jagung, sayuran, bunga matahari, sufflower, biji anggur.

Makanan lain yang perlu dihindari bumbu yang mengandung gluten, gula olahan, pengawet dan rasa buatan dan warna, gula yang berada di soda, energi dan minuman olahraga. Dia juga merekomendasikan untuk menghindari alkohol selama melakukan diet ini.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement