REPUBLIKA.CO.ID, Pria cenderung tidak peduli terhadap kebersihan tubuh, termasuk organ vital mereka sekalipun. Hal ini sangat berisiko terhadap kesehatan jika terus dilakukan oleh pria.
Organ genital juga memerlukan perawatan khusus agar terhindar dari bakteri-bakteri yang bisa menimbulkan infeksi. Beberapa kondisi yang bisa dilakukan untuk membersihkan dan merawat penis dilansir dari Boldsky, Senin (3/8).
Pertama, biarkan oran genintal bernafas bebas ketika malam hari. Sepanjang hari organ genintal selalu dibungkus oleh pakaian dalam, sehingga saat malam hari memungkinkan untuk membiarkan organ genintal bebas. Beberapa jam membiarkan organ genintal bebas membantu untuk tidak terasa lembab karena penyerapan keringat oleh pakaian dalam.
Kedua, untuk menghindari bau busuk, pria harus sering memebersihkan bagian kulup penis. Jika tidak, maka akan muncul cairan yang disebut smegma yang menyebabkan bau busuk. Cairan ini tidak ada hubungannya dengan infeksi dan bakteri, hanya pelumas alami yang terbuat dari minyak kulit. Smegma berguna untuk melepaskan sel-sel kulit mati pada penis. Hanya saja smegma harus dicuci dengan benar, gunakan air hangat dan sabun. Jika tidak, akan terjadi kemerahan dan bengkak pada organ genintal bersamaan akan munculnya bau tidak sedap.
Ketiga, mengganti pakaian dalam dan mencucinya hingga bersih membuat penis nyaman dan bersih. Pastikan memakai pakaian dalam berbahan katun yang mudah menyerap keringat. Hindari menggunakan bahan satin atau jenis kain lainnya yang tidak menyerap keringat dengan baik.
Periksakan setiap satu bulan sekali, tidak ada salahnya untuk memeriksakan organ vital ke dokter. Hal ini menjadi langkah pencegahan agar pria terhindar dari penyakit-penyakit yang bisa terjadi.