REPUBLIKA.CO.ID, Sebagian besar orang merasa bingung setelah membeli pakaian yang baru. Apakah langsung dikenakan atau dicuci terlebih dahulu.
Ada yang ingin buru-buru dikenakan karena mepet dengan acara, ada yang merasa mencucinya terlebih dahulu lebih penting.
Jawabannya, ya Anda memang wajib mencucinya terlebih dahulu. Pasalnya menurut penelitian yang dilakukan oleh Philip M. Tierno, Ph.D., seorang Clinical Professor of Microbiology and Pathology menemukan banyak bakteri dan kuman yang tertinggal pada sampel pelbagai pakaian baru.
Bakteri dan kuman tersebut menempel di baju, celana, dan bahkan pakaian dalam yang dijual di toko. Dia menemukan bekas ludah, bakteri kulit, bahkan sisa kotoran manusia.
(Baca juga: Pakaian Dalam Terlalu Ketat Buat Anda Terjangkit Penyakit Kulit)
Hal ini dikarenakan proses pembuatan pakaian melewati pelbagai proses sebelum menjadi utuh. Mulai dari pemintalan benang, membuat kain, pewarnaan, pemotongan, penjahitan dan bagaimana proses mengemas pakaian sebelum siap dijual. Setiap proses tersebut selalu meninggalkan bekas bahan kimia yang membahayakan kulit.
Belum lagi Anda tidak tahu bagaimana sebelumnya pakaian tersebut selama di toko. Berapa banyak orang memegangnya dan mencobanya.
Bayangkan berapa banyak kuman yang menempel disana. Jadi lebih baik, mencucinya dan tahan keinginan untuk mengenakan secara langsung, dilansir laman Huffingtonpost Senin (30/11).
(Baca juga: Hadir! Pakaian Dalam Khusus Wanita Haid)