Senin 04 Jun 2018 08:15 WIB

KFC Inggris Janji Hadirkan Makanan Lebih Sehat

Makanan sehat dipandang sudah menjadi gaya hidup masa kini.

Rep: Dwina Agustin/ Red: Indira Rezkisari
Kentucky Fried Chicken (KFC)
Foto: Reuters/Tim Wimborne
Kentucky Fried Chicken (KFC)

REPUBLIKA.CO.ID, LOS ANGELES -- Rantai makanan cepat saji KFC di Inggris telah berkomitmen memberikan makanan lebih sehat. Perusahaan makanan cepat saji ini berjanji  mengubah menu dan menghapus 20 persen kalori per porsi di tahun 2025.

Perusahaan yang terkenal dengan sajian ayamnya itu mencoba menawarkan pelanggannya dengan sisi yang lebih sehat daripada kentang goreng gratis. Mereka juga mempertimbangkan untuk menawarkan hanya minuman berkarbonasi rendah atau nol kalori dan mencoba opsi vegetarian akhir tahun ini.

Pada tahun 2020, perusahaan berencana memiliki lebih banyak pilihan makan siang dan makan malam yang tersedia di bawah 600 kalori, keputusan itu sejalan dengan kampanye terbaru dari Health Health England. Perubahan itu tidak mengubah resep rahasia Kolonel dari 11 bumbu dan rempah-rempah.

KFC ingin mendorong orang-orang menargetkan 400 kalori untuk sarapan, 600 kalori untuk makan siang dan 600 kalori untuk makan malam. Porsi itu akan bersama dengan beberapa camilan sehat dan minuman di antara waktu makan.

"Kami tahu orang-orang lebih bergairah daripada sebelumnya untuk makan dengan baik, dan kami menghadapi tantangan besar dalam mengubah persepsi mereka tentang apa yang kami tawarkan," kata Kepala Inovasi Makanan Perusahaan Victoria Robertson, dikutip dari Independent, Senin (4/6).

Perubahan menu lebih sehat diakui perusahaan cukup sulit dilakukan. Namun, mereka mencoba untuk mengikut tren yang berjalan di konsumen, termasuk untuk hidup lebih sehat dengan konsumsi makanan yang menunjang pula.

"Semua orang di industri makanan dan minuman, dari makanan cepat saji hingga restoran tradisional, sedang diteliti untuk konten gizi makanan mereka," ujar Manajer umum perusahaan di Inggris& Irlandia Paula MacKenzie. Ia mengungkapkan itu alasan KFC mulai melirik bisnis makanan yang lebih sehat.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement