REPUBLIKA.CO.ID, Rasa ngilu pada gigi memang sangat tidak menyenangkan. Ngilu pada gigi terjadi karena gigi sensitif. Lalu bagaimana cara mengatasi gigi sensitif?
Gigi sensitif diakibatkan oleh penipisan pada lapisan luar gigi. Sehingga lapisan luar gigi, yang disebut dengan 'dentin', menjadi terbuka. Dentin terdiri atas tabung-tabung kecil yang menyambung ke ujung saraf dan dipenuhi dengan cairan.
Pertama selalu jaga kebersihan gigi dan mulut, dengan menyikat gigi dua kali sehari. Menggunakan pasta gigi khusus gigi sensitif dua kali secara teratur sangat dianjurkan. Tidak menyikat gigi dengan tekanan yang sangat kuat. Gunakan sikat gigi dengan mulu yang lembut.
Bagi Anda pencinta makanan atau minuman yang bersifat asam, Anda harus menghindarinya jika memiliki gigi sensitif. Hindari kebiasaan buruk clenching atau brixism (menggertak gigi) saat diam maupun saat tidur. Konsultasikan masalah gigi sensitif ke dokter gigi secara rutin, untuk memeriksa kondisi gigi Anda.
Dokter Laura Zaizavonna, dari Glaxo Smith Kline Oral Care Expert Marketing Consultant, membagi tips menghindari gigi sensitif. Hindari menggosok gigi secara horizontal. "Lakukan menggosok dari atas ke bawah. Lalu, lakukan minimal dua menit," ungkap Laura, saat diskusi 'Inovasi terdepan atasi rasa ngilu Akibat Gigi Sensitif' di Jakarta, Selasa, (31/3).
Salah satu inovasi mengatasi gigi sensitif adalah dengan mengunakan pasta gigi yang berteknologi NovaMin, yang mampu membentuk kembali lapisan mineral gigi yang alami untuk melindungi area gigi yang sensitif. Teknologi ini bekerja secara alami saat bercampur dengan air liur di dalam mulut.
"Reaksi kimia dari NovaMin ketika berkontak langsung dengan air liur, ia akan menaikan Ph mulut. Yang menyebabkan ion kalsium dan fosfat melepas dan membantu pembentukan kembali lapisan mineral gigi pada dentin yang terbuka," lanjut Laura.