Rabu 11 Feb 2015 14:37 WIB

MUI: Semangat Ukhuwah Modal Dasar Kebersamaan Umat Islam

Rep: c 14/ Red: Indah Wulandari
Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin berbicara saat diskusi publik di PP Muhammadiyah, Jakarta, Senin (26/1).
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin berbicara saat diskusi publik di PP Muhammadiyah, Jakarta, Senin (26/1).

REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Kongres Umat Islam Indonesia (KUII) VI resmi ditutup oleh Presiden Joko Widodo. Namun, semangat ukhuwahnya tetap dikobarkan demi kontribusi bagi bangsa dan negara Indonesia.

“Di kota yang bersejarah ini, telah berlangsung sidang-sidang kongres yang dinamis namun tetap dalam semangat ukhuwah. Itulah modal besar merajut kebersamaan umat Islam dalam Indonesia yang majemuk,” kata Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI) Din Syamsuddin, Rabu (11/2).

Din menuturkan, KUII merupakan pertemuan puncak seluruh elemen umat Islam se-Indonesia. Acara rutin lima tahunan ini diadakan, kata Din, untuk mengkaji solusi permasalahan umat Islam Indonesia.

Kali ini, permasalahan itu dipetakan ke dalam tiga gatra, yakni politik, ekonomi, dan budaya. Hal ini, ujar Din, tidak lain untuk meningkatkan komitmen umat Islam bagi negara Indonesia.

Din juga menegasakan, umat Islam punya tanggung jawab yang besar untuk menjaga Indonesia dari segala rongrongan, baik yang berasal dari dalam maupun luar negeri.

Komitmen ini, antara lain, harus dimunculkan dengan peneguhan sikap, seperti yang dirumuskan dalam Risalah Yogyakarta, sebagai salah satu hasil KUII VI.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement