Kamis 28 Apr 2011 18:17 WIB

Imigrasi Ambon Deportasi 15 WNA Filipina

REPUBLIKA.CO.ID,AMBON--Kantor Imigrasi kelas I Ambon, kembali melakukan deportasi terhadap 15 Warga Negara Asing (WNA) asal Filipina melalui kantor Imigrasi Manado, Sulawesi Utara untuk selanjutnya dipulangkan ke Filipina.

"Ke-15 WNA asal Filipina itu sudah kita kirimkan ke rumah Ditensi Imigrasi Manado, Sulawesi Utara untuk segera dipulangkan ke negara asal," kata Kepala kantor Imigrasi Kelas I Ambon, Enang Supriyadi kepada ANTARA di Ambon, Kamis.

Enang menjelaskan, dipilihnya Manado karena memang kantor Konsulat Filipina ada di daerah itu, sehingga pihak Konsulat yang akan menerbitkan surat perjalanan untuk dipulangkan ke Filipina. "Kami sudah melakukan koordinasi dengan pihak rumah Ditensi di Manado terkait keberadaan mereka saat ini disana," katanya.

Sedangkan penyerahan dan keberangkatan ke- 15 WNA itu ke rumah Ditensi Manado pada tanggal 19 April yang dikawal dua orang petugas Imigrasi Ambon dan dua orang petugas dari satuan Serse Intel Polres Ambon.

Enang menjelaskan, mereka ditangkap di laut Seram oleh kapal patroli KM. Hiu Macan Tutul 001 dari Kementerian Perikanan dan Kelautan dan diserahkan ke Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Tantui, pada 22 Oktober 2010.

Modus operandi mereka yaitu mengganti nama kapal untuk melakukan ilegal fising di laut Seram. Enang menjelaskan, awalnya mereka berangkat dari Filipina dengan kapal nelayan bernama ,KM. King JDV berbendera Filipina pada tanggal 22 September 2010, setelah tiba dilaut Seram mereka merubah nama kapal menjadi KM Bahari Kasih 01.

Karena itu mereka di duga akan melakukan ilegal fising di laut Seram, karena saat ditangkap mereka memang tidak punya dokumen terkait keberadaan mereka di laut Seram.

Enang menambahkan, selama berada di Ambon mereka tidak dititipkan di rumah Ditensi

Imigrasi yang ada di Desa Paso tetapi diamankan di PPN dan pengawasannya diserahkan kepada pihak PPN atas kerja sama sampai saat keberangkan ke Manado baru dijemput Imigrasi Ambon.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
۞ وَلَقَدْ اَخَذَ اللّٰهُ مِيْثَاقَ بَنِيْٓ اِسْرَاۤءِيْلَۚ وَبَعَثْنَا مِنْهُمُ اثْنَيْ عَشَرَ نَقِيْبًاۗ وَقَالَ اللّٰهُ اِنِّيْ مَعَكُمْ ۗ لَىِٕنْ اَقَمْتُمُ الصَّلٰوةَ وَاٰتَيْتُمُ الزَّكٰوةَ وَاٰمَنْتُمْ بِرُسُلِيْ وَعَزَّرْتُمُوْهُمْ وَاَقْرَضْتُمُ اللّٰهَ قَرْضًا حَسَنًا لَّاُكَفِّرَنَّ عَنْكُمْ سَيِّاٰتِكُمْ وَلَاُدْخِلَنَّكُمْ جَنّٰتٍ تَجْرِيْ مِنْ تَحْتِهَا الْاَنْهٰرُۚ فَمَنْ كَفَرَ بَعْدَ ذٰلِكَ مِنْكُمْ فَقَدْ ضَلَّ سَوَاۤءَ السَّبِيْلِ
Dan sungguh, Allah telah mengambil perjanjian dari Bani Israil dan Kami telah mengangkat dua belas orang pemimpin di antara mereka. Dan Allah berfirman, “Aku bersamamu.” Sungguh, jika kamu melaksanakan salat dan menunaikan zakat serta beriman kepada rasul-rasul-Ku dan kamu bantu mereka dan kamu pinjamkan kepada Allah pinjaman yang baik, pasti akan Aku hapus kesalahan-kesalahanmu, dan pasti akan Aku masukkan ke dalam surga yang mengalir di bawahnya sungai-sungai. Tetapi barangsiapa kafir di antaramu setelah itu, maka sesungguhnya dia telah tersesat dari jalan yang lurus.”

(QS. Al-Ma'idah ayat 12)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement