Jumat 20 May 2011 16:09 WIB
Kongres PSSI

Agum Gumelar Sitir Perkataan Wismoyo

Rep: Fernan Rahadi/ Red: Didi Purwadi
Agum Gumelar
Agum Gumelar

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA - Ketua Komite Normalisasi (KN), Agum Gumelar, meminta semua pihak yang terlibat dalam Kongres PSSI 2011 menjunjung tinggi sportivitas. Ia meminta pihak-pihak yang kalah dalam hasil akhir kongres nanti menerima dengan lapang dada.

"Siapapun yang terpilih dalam kongres nanti mari kita dukung" ujar Agum dalam pembukaan Kongres PSSI 2011 di Golden Ballroom, Hotel Sultan, Jumat (20/5) sore.

Agum menyatakan memahami bahwa banyak anak bangsa yang punya keinginan kuat untuk membawa sepakbola nasional ke arah yang lebih baik. "Namun, hanya satu ketua umum, satu wakil ketua umum, dan sembilan anggota komite eksekutif yang akan terpilih pada kongres hari ini," kata Agum

Ia juga menyatakan KN telah bekerja keras untuk melalui proses yang diinstruksikan FIFA untuk menyelenggarakan kongres. Ia berharap semua peserta kongres bisa melangsungkan kongres dengan baik.

"Warisan olahraga adalah persahabatan. Bukan benci dan dendam," kata Agum mengutip pernyataan salah satu tokoh olahraga nasional, Wismoyo Arismunandar.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement