REPUBLIKA.CO.ID,LONDON - Tottenham Hotspur menutup pintu rapat-rapat untuk klub lain menawar Luka Modric. Pihak klub menegaskan untuk tak menjual pemainnya itu ke klub mana pun dengan harga berapa pun.
Penegasan itu diungkapkan chairman Daniel Levy. Hal ini menyusul berkembangnya spekulasi mengenai kelanjutan karier Modric di Tottenham.
"Saya berharap bisa membuat semuanya jadi jelas. Seperti yang sudah kami tegaskan sebelumnya bahwa tidak ada pemain kunci kami yang akan dijual musim panas ini," tandasnya. "Kami sedang membangun tim untuk masa depan agar bisa bermain lebih konsisten di level teratas. Mempertahankan pemain berkualitas kami sangat penting untuk mewujudkannya."
"Terkait Luka Modric, kami tak siap menjualnya dengan harga berapa pun, kepada Chelsea atau klub lain. Untuk menghilangkan adanya keraguan, izinkan saya untuk menegaskan bahwa kami tidak akan ambil bagian dalam negosiasi kapan pun dan dengan siapa pun terkait Luka Modric. Kami kini menilai masalah ini sudah ditutup," ujar Levy.